Categories: MotoGP

Apakah Morbidelli Akan Mengeluh Seperti Vinales?

RiderTua.com – Morbidelli diberitakan akan menjadi tandem Quartararo. Maverick Vinales ‘menyerah’ dengan arah pengembangan Yamaha yang akan selaras dengan gaya balap El Diablo yang mengalir.. Kubu Vinales (ayahnya) berujar, motor M1 hanya cocok dengan Lorenzo dan Quartararo. Apakah Morbidelli akan mengeluhkan hal seperti itu kedepan? .. Kemungkinan tidak, karena kita ingat M1 2021 ini justru menggunakan basis frame yang digunakan Morbidelli tahun 2020 saat dia menjadi runner-up.. Artinya motor M1 2021 dengan frame 2019 ini sesuai dengan gaya balap Morbidelli juga, meskipun tidak seperti Fabio yang punya gaya balap khusus. Faktanya Franky bisa membawa motor ini semakin di depan tahun 2020.. Tingkat kekakuan motor (stiffness) yang dikeluhkan Vinales ditentukan salah satunya oleh racikan frame… Artinya duet El Diablo dan Franky akan menjadi senjata ‘pedang bermata dua’ bagi Yamaha. Dengan gaya berbeda namun punya daya gempur serupa…

Morbidelli Akan Mengeluh Seperti Vinales?

Ayah Vinales (Angel Vinales) mengatakan bahwa Yamaha M1 tak cocok untuk Maverick, tidak sesuai dengan gaya balapanya.. “Motor ini cocok dengan gaya balap Lorenzo atau Quartararo. (Karakter Yamaha) lembut seperti mentega. Maverick membutuhkan motor yang lebih kaku (stiff)”.

Mengapa? Karena Maverick seperti Marc Marquez. Mereka menyerang dengan agresif untuk mengeluarkan potensinya. Maverick Vinales meninggalkan Yamaha karena dia ‘tidak bahagia’..  Karena motor hanya klop dengan Fabio Quartararo maka secara otomatis akan menjadi “Fabiosentris” (pengembangan hanya berputar di Fabio yang cocok)..

Yamaha MotoGP Takahiro Sumi

Morbidellisentris

Untuk musim 2021, Yamaha M1 perkenalkan spek terbarunya.. “Pada dasarnya, saat membeli motor baru, mungkin lebih baik menunggu beberapa bulan pertama. Itu fakta sehari-hari. Ada perubahan generasi untuk motor pabrikan tahun lalu. Kami pasti bisa meningkatkan motor di setiap area. Saya pikir motor pabrikan akan lebih konsisten dan tampil lebih baik tahun ini,” ujar Lin Jarvis..

Trennya adalah mendekati frame aluminium double-beam yang digunakan oleh pembalap Italia-Brasil itu. Pimpinan proyek Yamaha Takahiro Sumi mengonfirmasi studi seputar frame pada presentasi. Tetapi pekerjaan lainnya harus dilakukan di dalam garasi oleh staf teknis yang harus bereaksi cepat terhadap cuaca dan kondisi aspal.

Prinsip mereka untuk tahun ini adalah tidak lagi membutuhkan motor yang lebih cepat untuk memenangkan gelar MotoGP, tetapi lebih konsisten dalam performa. Maverick Vinales dan Fabio Quartararo menunjukkan kerapuhan psikologis tertentu ketika akhir pekan tidak berjalan sesuai rencana. Start yang salah, pilihan kompon ban yang meragukan, adaptasi pada motor dengan tangki penuh, ban.. Di mana ini akan mempengaruhi pembalap.

“Kami sedang bekerja untuk menemukan solusi untuk kemampuan beradaptasi yang lebih baik dari motor ke berbagai jenis sirkuit dan kondisi yang berbeda. Kami pikir ini bisa dicapai dengan memodifikasi hardware motor. Kami mengharapkan peningkatan dalam interaksi antara motor dan pembalap,” pungkas Sumi-san…

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024