Home Otomotif Kia Resmi Meluncurkan Mobil Listrik Pertamanya!

    Kia Resmi Meluncurkan Mobil Listrik Pertamanya!

    (Motor1)

    RiderTua.com – Sukses dengan peluncuran Sonet beberapa bulan sebelumnya, Kia kembali meluncurkan mobil baru. Masih berjenis crossover-SUV (CUV), hanya saja berupa mobil listrik terbaru. Dikenal sebagai Kia EV6, model ini hadir sebagai EV pertama dari merek mobil asal Korea Selatan tersebut. Meski masih tergolong baru, tapi performanya tak bisa diremehkan lagi.

    Baca juga: Deretan Mobil Baru Kia, Dari MPV Sampai SUV!

    Kia EV6 Hadir Sebagai EV Pertamanya

    Tak seperti SUV lainnya yang dimiliki Kia, EV6 hadir dengan desain yang lebih modern dan sporty. Baik lampu depan dan belakangnya nampak sipit dari model kebanyakan, tapi ini justru memberikan kesan unik pada model ini. Kalau dilihat sekilas, desain bodinya seakan mengingatkan pada SUV kelas mewah seperti Lexus.

    EV6 menjadi salah satu mobil yang mendapatkan logo baru Kia yang bisa ditemukan pada kap, pintu belakang, dan setir mobil. Logo baru ini menjadi penanda merek otomotif tersebut sudah mulai serius dalam menggeluti mobil ramah lingkungan. Dan EV6 menjadi permulaan dari itu semua.

    kia ev6 portal4cars optimized
    (Portal4Cars)

    SUV ‘Super Kencang’

    Interior EV6 juga cukup modern dengan perpaduan warna putih, abu-abu, dan hitam yang begitu elegan. Mobil ini mengandalkan baterai 77,4 kWh, serta dapat menghasilkan tenaga dan torsi sebesar 577 dk dan 740 Nm. Tentu ini tenaga yang cukup besar untuk ukuran mobil SUV listrik seperti EV6.

    Dengan akselerasi 0-100 km/jam yang dapat ditempuh dalam waktu 3,5 detik saja, EV6 bisa mengungguli model sportcar seperti Ferrari dan Lamborghini. Pernah suatu saat EV6 diajak melakukan drag race melawan mobil sport tersebut, dan hasilnya mobil SUV Kia tersebut sanggup mengalahkannya. Kecepatan maksimalnya bisa tembus hingga 260 km/jam!

    Sejak dikenalkan di kampung halamannya, Kia sudah mendapat sekitar 21 ribu inden dari konsumen. Itu saja tercatat di Korea Selatan, jika mereka mau membuka inden secara global, bisa-bisa angka tersebut meningkat tajam. EV6 sepertinya akan membawa perubahan besar bagi Kia maupun segmen SUV global.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini