Categories: MotoGP

Debut Nama ‘Valentino Rossi’ di Tim Resmi Yamaha!

RiderTua.com – Selain kontrak langsung dengan Yamaha, Valentino Rossi tetap di tim resmi Yamaha, tapi dalam bentuk kerjasama apparel.. Salah satunya bisa dilihat di T-shirt yang dikenakan pembalap Yamaha saat press conference Qatar…  VR46 Racing Apparel akan memasok pakaian ke tim resmi Yamaha, tetapi tidak ke tim satelit Petronas tim Valentino yang baru. Debut resminya terlihat di Qatar, seperti diungkapkan Managing Director Yamaha Motor Racing Lin Jarvis.. “Kami sangat senang telah menjalin kemitraan dengan VR|46 Racing Apparel untuk pakaian tim Monster Energy Yamaha MotoGP,” kata Lin Jarvis..

Valentino Rossi ‘Tetap’ di Tim Resmi Yamaha

Pada konferensi pers di Qatar, T-shirt tim baru dan merchandising juga mengalami debut resmi mereka. Di antara hal-hal baru, merek usaha Valentino Rossi nempel di baju kaos resmi tim Yamaha. Untuk musim ini sebenarnya VR46 Racing Apparel akan mensuplai pakaian resmi tim Quartararo dan Vinales, tetapi tidak untuk tim Petronas tempat tim Valentino Rossi sekarang.

“Kami sangat senang telah menjalin kemitraan dengan VR|46 Racing Apparel untuk pakaian tim Monster Energy Yamaha MotoGP.. Menjadi ahli di bidang balap VR46 Racing Apparel memiliki pemahaman yang mendalam tentang fungsionalitas yang dibutuhkan dalam tim untuk pakaian selama akhir pekan MotoGP. Banyak penggemar balap akan tahu bahwa merek ini berbasis di Tavullia, Italia (kota kelahiran Valentino Rossi dan Mekahnya motorsport).

“Ini (VR46) adalah perusahaan yang lahir dari hasrat dan cinta akan dunia balap dan untuk seluruh komunitas, yang mana termasuk anggota paddock dan penggemar. Kami sangat senang bahwa tim kami dapat memanfaatkan gaya pakaian Italia dan fungsi kain yang secara teknis canggih. Kami juga sangat senang bahwa penggemar kami di seluruh dunia akan dapat mengenakan warna tim kami dengan menjual produk yang sama baik di sirkuit maupun di toko-toko di seluruh dunia,” kata Lin Jarvis

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024