Categories: MotoGP

Ternyata ada 19 Pasang ‘Adik Kakak’ Pembalap !

RiderTua.com – Ternyata sudah ada 19 pasang ‘Adik Kakak’ pembalap di berbagai kelas… Valentino Rossi dan Luca Marini, sepasang kakak beradik lainnya juga akan bertemu di kelas MotoGP pada tahun 2021. Berikut beberapa pasang adik kakak yang ada di buku statistik kejuaraan dunia balap motor, mulai dari Sarron, Aoki bersaudara hingga Marquez.

Ternyata ada 19 Pasang ‘Adik Kakak’ Pembalap !

Selama 20 atau 30 tahun terakhir, tercatat para ‘brothers’ pernah duel di kelas MotoGP. Misalnya Nobuatsu dan Takuma Aoki, yang naik podium di samping Mick Doohan di GP 500 cc pada 1997 di Imola. Aleix (30 tahun) dan Pol Espargaro (29 tahun) mereka duel di kelas utama sejak 2014.

Ternyata ada 19 Pasang ‘Adik Kakak’ Pembalap !

Keluarga Aoki dari Jepang bahkan melahirkan 3 pembalap top. Tiga bersaudara ini mencapai kesuksesan GP yang luar biasa. Dengan Nobuatsu (dia tetap menjadi test rider Suzuki MotoGP sampai 2015), Haruchika (dua kali juara dunia 125 cc) dan Takuma Aoki (lumpuh setelah kecelakaan motor). Pada tahun 1997 Takuma dan Nobuatsu bertemu di kelas 500cc, dan pada tahun 1999 ‘duel’ antara Haruchika dan Nobuatsu terjadi.

Pada tahun 2020, dua bersaudara Marc dan Alex Marquez, berkompetisi bersama di tim pabrikan Repsol MotoGP untuk pertama kalinya. Tetapi sayang, kakak laki-laki dan juara 6 kali MotoGP tersebut terpaksa absen karena cedera pada awal musim di bulan Juli di GP Jerez. Dan Alex pun dipindahkan ke tim LCR untuk tahun 2021.

Untuk pertama kalinya, Valentino Rossi yang berusia 41 tahun dan saudara tirinya Luca Marini akan terlibat dalam satu kelas bersama tahun depan. Runner-up Moto2 ini membawa tim Rossi Sky VR46 ke MotoGP World Championship dengan menggunakan motor Ducati.

Kakak beradik pembalap:

  1. Marc dan Alex Marquez
  2. Pol dan Aleix Espargaro
  3. Valentino Rossi dan Luca Marini
  4. Axel dan Edgar Pons
  5. Deniz dan Can Oncu
  6. Eugene dan Michael Laverty
  7. Brad dan Darryn Binder
  8. Nobuatsu, Haruchika Takuma Aoki
  9. Kensuke dan Noriyuki Haga
  10. Vesa dan Mika Kallio
  11. Giacomo dan Felice Agostini
  12. Jacque dan Pierre Bolle
  13. Jorge dan Raul Kissling
  14. George dan Peter Looijesteyn
  15. Matti dan Penti Salonen
  16. Patrick dan Jurgen van der Goorbergh
  17. Francesco dan Walter Villa
  18. Alfred dan Gerhard Waibel
  19. Horst dan Helmut Kassner

Catatan: Max dan Helmut Bradl berkompetisi bersama di kejuaraan Eropa 250 cc tahun 1986, tapi tidak di kejuaraan dunia.

This post was last modified on 27 Desember 2020 10:17

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024