Home MotoGP Danilo Petrucci Telah Menandatangani Kontrak dengan KTM, Espargaro Segera Di Umumkan ke...

    Danilo Petrucci Telah Menandatangani Kontrak dengan KTM, Espargaro Segera Di Umumkan ke Honda

    Danilo Petrucci KTM MotoGP

    RiderTua.com – Pasar transfer pembalap MotoGP bergerak cepat bahkan sebelum balapan pertama dimulai. Danilo Petrucci bukan plesiran ketika berkunjung ke Austria minggu lalu. Dia pulang dari markas KTM di Mattighofen dengan kantongi kontrak dua tahun untuk musim MotoGP 2021 dan 2022. Negosiasinya memang berjalan sangat cepat, seperti dilansir Paolo Ianieri dari media Italia. Meskipun Alberto Vergani dan Petrrucci bukan sebatas keberuntungan. Mengingat transfer Pol Espargaro ke HRC kabarnya akan dipercepat. Tidak perlu menunggu tanggal 15 September, sebelum seri perdana Jerez mungkin sudah ada pengumuman. Dipastikan Danilo Petrucci sudah menandatangani kontrak dengan KTM..

    Danilo Petrucci Menandatangani Kontrak dengan KTM

    Ada kandidat yang lebih berpengalaman untuk pengembangan KTM MotoGP yaitu Cal Crutchlow. Namun sejak awal Petrucci lebih disukai daripada Cal. Pembalap Inggris itu akan diusir dari Honda untuk memberi ruang bagi Alex Marquez. Alasan kedua karena usia (35 tahun) kemudian karakternya yang sering mengkritik pedas dan susah diatur ( menolak balapan 8H Japan)… Dan yang terpenting adalah karena sponsor Monster, minuman energi saingan dagang Red Bull (sponsor KTM)..

    Danilo Petrucci- Cal Crutchlow

    Danilo Petrucci di beritakan mendapatkan kontrak kontrak 1 + 1, dengan opsi tim resmi KTM. Tidak ada masalah dengan nilai kontrak. Namun diperkirakan akan lebih tinggi dari apa yang diperoleh Ducati (lebih dari setengah 500 ribu euro pada tahun 2019, sekitar 750 ribu euro untuk tahun ini).

    Penandatanganan kontrak ini sekaligus menutup jalan keluar untuk Andrea Dovizioso. Negosiasi dengan Ducati terlalu lambat dan satu-satunya alternatif tim resmi yang kosong di 2021 adalah Aprilia, namun semua tergantung pada nasib Andrea Iannone. Dalam beberapa hari terakhir hipotesis comeback-nya Jorge Lorenzo ke Ducati semakin menguat. Tetapi jika Dovi dela dengan Ducati, Lorenzo tetap akan mendapatkan tempat disana.. Kabarnya hubungannya dengan Yamaha mulai dingin..

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini