Categories: Otomotif

Insentif Mobil Listrik Selesai Ditandatangani, Ini Komentar Produsen Mobil

RiderTua Mobil – Setelah sekian lama, akhirnya Presiden Joko Widodo menandatangani insentif kendaraan listrik. Tentu ini kabar gembira bagi produsen otomotif, karena harga kendaraan ramah lingkungan nantinya akan dijual lebih murah. Insentif mobil listrik selesai ditandatangani, ini komentar produsen mobil.

Baca juga: Ini Tantangan di Indonesia yang Harus Dihadapi Produsen Mobil Listrik !

Insentif Mobil Listrik Selesai Ditandatangani, Ini Komentar Produsen Mobil

Toyota Astra Motor (TAM) menyambut baik kemajuan insentif ini. Walau TAM masih menunggu detail lebih lanjut, produsen mobil ini sudah merencanakan untuk membawa beberapa mobil listrik ke Indonesia. Meski hingga sekarang hanya mobil hybrid yang diluncurkan di Indonesia.

Diketahui mobil hybrid dari TAM ada Camry, Alphard, dan C-HR. Jumlah ini akan bertambah setelah TAM mengkonfirmasi akan ada satu model hybrid lainnya yang belum diluncurkan.

Hal senada diungkapkan oleh Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Mitsubishi masih meenunggu hingga penjelasan lebih lanjut. Walau sudah mendengar soal sosialisasi kendaraan listrik jauh sebelumnya.

Berbeda dengan TAM, MMKSI belum berencana untuk membawa mobil listrik ke Indonesia. Hal ini karena MMKSI ingin meneliti lebih lanjut apakah ada potensi yang cukup bagus di pasar otomotif Tanah Air. Selain itu, MMKSI menyarankan agar pemerintah membangun pabrik produksi baterai agar mampu menekan harga jual mobil listrik.

Selain Toyota dan Mitsubishi, produsen otomotif lainnya mungkin memiliki pendapat yang sama mengenai insentif ini. Namun sepertinya infrastruktur pendukung kendaraan listrik juga patut didiskusi bersama.

Referensi: Detik.com (09/08/2019)

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Enea Bastianini : Selamat Tinggal Ducati! Selamat Datang Marc Marquez?

RiderTua.com - Enea Bastianini dan Ducati dikatakan menuju perpisahan.. finish di posisi ke-4 di Le Mans, hasil tersebut belum cukup…

14 Mei 2024

Superbike Baru KTM 990 RC R yang Akan Diluncurkan Tahun Depan

RiderTua.com - KTM, pabrikan asal Austria itu baru saja menampilkan sebuah teaser tampak ada superbike baru yang akan segera diluncurkan.…

14 Mei 2024

All New Suzuki Swift Resmi Dirilis di India!

RiderTua.com - Suzuki sempat menampilkan Swift generasi terbaru di Jepang beberapa bulan lalu. Mobil hatchback ini tampil dengan desain yang…

14 Mei 2024

Mobil Listrik Citroen Ini Mendapat Insentif Pembebasan Tarif Impor

RiderTua.com - Citroen mungkin baru saja kembali hadir di Indonesia setelah sempat absen selama beberapa tahun. Tapi tidak seperti sebelumnya,…

14 Mei 2024

Chery Akhirnya Umumkan Recall Omoda 5 di Indonesia!

RiderTua.com - Sebelumnya Chery mengumumkan penarikan terhadap Omoda 5 di Malaysia beberapa hari lalu. Ini dilakukan setelah terjadi dua kali…

14 Mei 2024

Subaru dan Toyota akan Merilis 3 SUV Listrik Terbarunya!

RiderTua.com - Subaru dan Toyota sudah lama melakukan kerja sama dalam mengembangkan mobil. Dari Solterra-bZ4X hingga BRZ-GR 86, semua modelnya…

14 Mei 2024