RiderTua MotoGP – Secara resmi Tim SRT Petronas Yamaha diluncurkan! Lahir di markas timnya.. Menghadirkan senjata perangnya untuk musim 2019. Motor M1 yang cantik bergaun hitam dan pirus adalah image yang mencuat dari motor Yamaha MotoGP. Hadapi persaingan tahun ini rider baru Yamaha itu gunakan tiga jurus andalan Lorenzo dan jurus pamungkas Rossi dipakai Franco Morbideli… Apa saja itu..?
Tiga Jurus Andalan Lorenzo dan Jurus Pamungkas Rossi Dipakai Franco Morbideli !
Jurus Pertama : Yamaha M1 ‘Spek A’
Kembalinya pasukan baru Yamaha satelit dengan konsep baru akan memberikan sengatan bagi lawannya. Bahkan bisa jadi tim pabrikan Yamaha sendiri. Kedua motor satelit ini akan berada di trek Sepang mulai 6 Februari. Harus diingat bahwa pembalap Italia Franco Morbidelli adalah Rookie ter-apik musim 2018 di MotoGP. Dia akan dipersenjatai dengan motor Yamaha pabrikan “Spek A” yang canggih! .. Artinya sama dengan yang dipakai Lorenzo rebut gelar dunia…
Jurus Kedua : Ramon Forcada
Ramon Forcada akan ditunjuk sebagai kepala mekanik Morbidelli di Tim SRT Petronas Yamaha. Ramon Forcada adalah sosok yang mampu mengantar Jorge Lorenzo kantongi tiga kali juara dunia MotoGP (2010, 2012, dan 2015). Dengan pengalamannya membidani Lorenzo dengan motor balap super nyaman, tentunya dia tahu trik apa yang bisa diterapkan Morbidelli untuk membuat M1 terbarunya ngacir..
Jurus ketiga : Wilco Zeelenberg
Wilco Zeelenberg yang akan menjadi manajer tim. Mempunyai keahlian menganalisa performa pembalap. Bahkan mampu membuat Lorenzo yang pernah down mentalnya bangkit dan menang lagi… Pria yang saat kerja di tim Lorenzo ini menjabat sebagai Rider Performance Analyst bagi Tim Yamaha Movistar peran yang sangat vital bagi penunggang motor prototype dengan persaingan terketat musim itu…. Zeelenberg selalu mengamati Lorenzo di trek selama sesi latihan bebas saat ridernya melakoni sesi latihan… Dan Jurus ini juga bisa diadopsi Morbidelli untuk pertarungan tahun ini…
Jurus Pamungkas : Gurunya Valentino Rossi..!
Masih kurang..? tentunya ada jurus pamungkas yang akan dia dapat dari gurunya sendiri yaitu Valentino Rossi… Pastinya Rossi tidak akan pelit bagi ilmu buat muridnya di akademi 46.. Terlebih Rosssi adalah pembalap yang kenal M1 sejak masih orok… Karakter Yamaha M1 sangat dia pahami.. Walau dua tahun terakhir sedang sakit karena kesalahan mesin dan kurangnya daya saing…