Categories: Otomotif

Siasat Mitsubishi dalam Menghadapi Avanza-Xenia Facelift

RiderTua Mobil – Saat ini Avanza masih menjadi raja segmen LMPV Indonesia. Hal ini dirasa sudah biasa karena sudah lama terjadi selama bertahun-tahun. Walau sudah disalip beberapa kali oleh rivalnya. Siasat Mitsubishi dalam menghadapi Avanza-Xenia Facelift.

Baca juga: Mitsubishi Masih Percaya dengan Xpander Walau akan Ada Wuling Almaz
(Foto: Otomotif-Tempo.co) pabrik mitsubishi xpander

Siasat Mitsubishi dalam Menghadapi Avanza-Xenia Facelift

Namun kali ini persaingan Avanza dihadapkan dengan model LMPV yang tangguh. Model tersebut tak lain adalah Xpander. Selama beberapa bulan di tahun 2018, Xpander mampu berada di posisi teratas dalam segmennya.

Walaupun begitu, Avanza masih tetap berada di posisi puncak jika melihat total jumlah penjualan sepanjang tahun 2018. Selisihnya dengan Xpander cukup sedikit, menandai bahwa keduanya cukup laris pada tahun lalu. Apakah Mitsubishi masih berkeinginan untuk tetap bersaing melawan Avanza?

Selama ini Xpander sudah dikenal sebagai LMPV yang memiliki berbagai keunggulan lebih dari rival sekelasnya. Tetapi persaingan dengan Avanza tentu bukan hal yang mudah, mengingat model ini sudah ada sejak dulu. Ditambah dengan pembaruan pada Avanza-Xenia tentu akan semakin sulit bersaing.

Mitsubishi tahu kalau penyegaran menjadi solusi agar tetap menggaet konsumen, layaknya facelift untuk Avanza-Xenia dan Ertiga. Tetapi mengingat Xpander masih terhitung mobil baru, sepertinya Mitsubishi harus mencari waktu lain untuk melakukannya. Apalagi untuk sekarang produsen mobil berlogo tiga berlian ini harus fokus dalam pengembangan jaringan dealer. Targetnya sudah ada 143 dealer yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia pada bulan Maret 2019.

This post was last modified on 21 Januari 2019 11:54

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hyundai Recall Ioniq 5 dan 6 di Indonesia Karena Ini

RiderTua.com - Penjualan mobil Hyundai di Indonesia masih cukup bagus, apalagi dari line-up mobil listriknya. Baik Ioniq 5 maupun 6…

7 Mei 2024

Neta V akan Dihentikan Penjualannya di Indonesia

RiderTua.com - Neta telah meluncurkan model terbaru dari mobil listrik V berupa V-II, dengan desain yang lebih modern. Tidak seperti…

7 Mei 2024

Chery Temukan Penyebab Masalah Patahnya Sumbu Roda Omoda 5 di Malaysia!

RiderTua.com - Sebelumnya Chery mengumumkan recall terhadap Omoda 5 di Malaysia beberapa waktu lalu. Ini dilakukan setelah terjadi dua insiden…

7 Mei 2024

Motor Adventure Baru Paling Murah Dikelasnya, CFMoto 450 MT Rilis di Indonesia

RiderTua.com - Sebuah motor adventure baru CFMoto 450 MT yang dirilis oleh PT. MForce Indonesia yang menaungi CFMoto Indonesia. Hadir…

7 Mei 2024

Valentino Rossi : Saya Memiliki Tanggung Jawab Besar Atas Marco Bezzecchi

RiderTua.com - Setelah berhasil meyakinkan Marco Bezzecchi untuk bertahan di VR46, sang pemilik tim Valentino Rossi merasa memiliki tanggung jawab…

7 Mei 2024

Honda Harus Melupakan Musim Ini dan Fokus Pada Aturan Baru MotoGP 2027

RiderTua.com - Honda disarankan untuk memprioritaskan pengembangan motor selama balapan akhir pekan selama sisa musim ini. Bagaimana tidak, pabrikan Jepang…

7 Mei 2024