Melakukan freestyle dengan motor tidak bisa dilakukan oleh sembarangan orang, ya karena resiko jatuh dari motor bisa ditanggung baik rider atau penumpangnya. Nah, bagaimana jadinya kalau polisi ikut-ikutan freestyle?
Hal ini dilakukan oleh seorang freestyler asal Cilacap bernama Revdy. Dalam postingan di akun Instagramnya memperlihatkan videonya melakukan freestyle bersama seorang polisi di halaman Polres Cilacap. Keduanya berboncengan dan ia memulai aksinya. Sang bapak polisi tampak berpegangan erat pada Revdy mungkin takut jatuh kali ye.
Awalnya tampak berjalan mulus. Revdy berputar-putar sebanyak delapan kali dan kemudian berbelok. Saat berbelok inilah kejadian lucu terjadi, sang polisi yang diboncengnya malah ‘oleng’ ke kiri dan mereka pun terjatuh dari motor. Ternyata bapak polisinya pusing setelah berputar tadi dan saat berdiri setelah jatuh, ia tampak masih ‘sempoyongan’. Untung Revdy membantunya berdiri.
Aksi ini mengundang gelak tawa para polisi yang menonton aksinya. Videonya sudah ditonton 742 ribu kali. Ada-ada saja ya, pak…