Home MotoGP Baju Balap "Bersejarah" Valentino Rossi ini dilelang 700 juta…!!!

    Baju Balap "Bersejarah" Valentino Rossi ini dilelang 700 juta…!!!

    Baju Balap Rossi

    RiderTua.Com—Apapun yang melekat pada diri seorang yang terkenal apalagi memiliki nilai “sejarah” tentunya akan membuat “value” dari barang itu juga terdongkrak naik…
    Demikian juga yang terjadi pada “baju balap” legenda hidup Valentino Rossi ini… perlengkapan balap yang dia gunakan 10 tahun yang lalu tepatnya di GP Sachsenring Jerman 2005, dimana saat itu dia terjatuh saat sesi latihan… tentunya akibat terjatuh itu gak mungkin baju balap dijahit dan dipakai lagi… 😀

    Baju Balap Rossi 1

    Memang riwayat crash Valentino Rossi tidak terlalu banyak,sehingga selain karena milik sang legenda, baju yang robek saat jatuhpun jarang terjadi..alias jarang yang sobek-sobek..unlimited 😀 dan kini perlengkapan balap itu dijual atau lebih tepatnya dilelang buat kepentingan amal…
    Rupanya kesepakatan antara Dainese (penyedia perlengkapan balap)adalah jika jatuh dan rusak tidak diperbaiki bajunya seperti sponsor-sponsor lain, biasanya disimpan Rossi atau disimpan sebagai arsip Dainese di pabrikan perlengakapan balap ini yang berlokasi di Italia..
    ‘Crash’ Vale di Sachsenring GP merupakan kejadian langka dan baju itu rupanya dia sumbangkan untuk amal, pembelinya akan mendapatkan juga sarung tangan(glove) dan sepatu saat jatuh itu…
    Satu set “perlengkapan” meliputi jaket kulit, sepatu balap dan sarung tangan itu ditawarkan lebih dari £ 35.000 (Rp 681,162,769)….berminat bro..?? kontak via email di … info@georgebeale.co.uk.

    Baju Balap Rossi 3

    Sumber: motorcyclenews.com

    11 KOMENTAR

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini