Categories: Otomotif

Ini Yang Harus Dilakukan Mitsubishi Jika Ingin Dagangannya Laris.

Mitsubishi tercatat hanya 3 kali melaunching produk yang kemudian menjadi booming di Indonesia. Yaitu saat peluncuran truk legendaris Mitsubishi Fuso, Mitsubishi L300 dan mobil SUV Mitsubishi Pajero Sport. Penjualan ketiganya cukup sukses dan bikin ngiri para rival. Akankah penjualan Mitsubishi Expander bakal WOW seperti ketiganya ? Jika ingin sukses dagangannya laris Mitsubishi harus berbenah diri.

Jika Mitsubishi pengen serius jualan di kelas mobil penumpang, maka Mitsubishi harus mampu menyediakan tambahan dealer/outlet khusus mobil penumpang di seluruh wilayah di Indonesia. Kini Mitsubishi hanya mempunyai 92 outlet dan menurut Kyoya Kondo (bos PT. MMKSI) sampai akhir tahun 2018 akan ditambah menjadi 142 outlet.

Ketersediaan suku cadang atau spare part yang lengkap. Pengadaan suku cadang inilah yang sering dikeluhkan konsumen Mitsubishi. Selain harganya mahal, konsumen sering kali kesulitan menemukan spare part yang dicari. Kalau pun ada ya harus pesen dulu jika mau yang orisinil. Suku cadang yang ready stok adalah suku cadang yang sering dipakai jadi cepat aus atau rusak (fast moving). Maka Mitsubishi juga harus menjaga betul jaringan pengadaan suku cadang dan bengkelnya.

Kecemasan konsumen seperti paparan diatas sangat dimengerti Bos Mitsubishi Kyoya Kondo. Pria asal Jepang itu menjamin apa yang dicemaskan calon-calon konsumennya itu tidak terjadi. Mitsubishi akan berbenah dengan menambah jumlah outlet dealer mobil penumpang sehingga konsumen tidak kesulitan mencari informasi tentang mobil impian.

Jaringan pengadaan suku cadang dan bengkel akan diperbaiki dan diperbanyak. Mitsubishi akan menyediakan berbagai suku cadang apapun itu tidak hanya part-part tertentu saja. Tersebarnya outlet dimana-mana, ketersediaan suku cadang, bengkel resmi dan harga jual kembali yang ok punya adalah akar dari keberhasilan penjualan sebuah produk otomotif.

This post was last modified on 31 Juli 2017 07:36

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024