RiderTua.com – Toyota masih memegang posisi teratas di pasar roda empat di Indonesia hingga bulan November lalu. Walau mereka harus mewaspadai kompetitornya, terutama BYD Atto 1 yang sudah mengungguli penjualan mobil medium MPV-nya dalam dua bulan terakhir.
Atto 1 Puncaki Penjualan Mobil di Indonesia
Sepanjang semester pertama tahun ini, Kijang Innova masih menjadi pemimpin penjualan mobil di Indonesia, dengan catatan penjualan yang cukup memuaskan. Tentu ini bisa membuat Toyota merasa lega, karena posisi pertamanya masih belum tergoyahkan oleh merek lainnya. Namun mereka harus tetap waspada karena kini sudah ada banyak mobil baru yang dirilis sepanjang tahun ini.

Salah satunya BYD Atto 1, dimana model ini menjadi sorotan karena modelnya tiba-tiba terjual hingga 9 ribu unit dalam waktu sebulan. Mobil seperti Atto 1 biasanya tidak langsung terjual hingga nyaris 10 ribu unit selama sebulan, tapi ternyata ada banyak konsumen yang benar-benar tertarik dengan model ini. Tentu ini membuat posisi Kijang Innova di penjualan mobil bulan Oktober tergeser.
Sementara itu, Innova Zenix maupun Reborn menyumbang sekitar 4 ribu unit per bulannya. Memang ini sudah menjadi hasil yang bagus, tapi dengan Atto 1 yang tiba-tiba memasuki peringkat teratas, jelas ini membuat mobil MPV tersebut harus kehilangan posisi teratasnya. Tapi itu untuk penjualan mobil per bulan, kalau sepanjang tahun ini, mungkin Toyota masih bisa meraihnya.

Laris Manis
Melihat dari performa penjualan Kijang Innova sejauh ini, tentu Toyota bisa mempertahankan gelar mobil terlaris tahun ini. Tapi soal mobil listrik terlaris, Atto 1 jadi juaranya, mengingat penjualan mobil BYD lainnya seperti M6 dan Sealion 7 yang kurang maksimal akibat ketatnya persaingan. Walau kondisi pasar roda empat yang tidak stabil bisa menjadi penyebab utama dari penurunan performa penjualan M6 dan Sealion 7.

Penjualan mobil di Indonesia masih tidak begitu bagus, dengan target awal 900 ribu unit tidak bisa dicapai. Sehingga targetnya direvisi menjadi 780 ribu unit, dan setidaknya target yang baru ini lebih masuk akal.





