Home Otomotif BMW di Tengah Gempuran Merek Baru Sepanjang Tahun 2025

    BMW di Tengah Gempuran Merek Baru Sepanjang Tahun 2025

    BMW X3 2025 CarExpert
    BMW X3 2025 CarExpert

    RiderTua.com – BMW menjadi salah satu merek yang berjualan mobil mewah di Indonesia sampai sekarang. Namun kini pasar roda empat makin ramai dengan kehadiran merek baru, terutama merek dari Negeri Tirai Bambu.

    Banyak Merek Baru Meramaikan Pasar Mobil Tahun Ini

    Belakangan ini beberapa merek mobil mulai berdatangan ke Indonesia, dan sebagian besar menjual mobil listrik. Kebanyakan berasal dari Negeri Tirai Bambu, dengan merek seperti BYD, Chery, Wuling, GWM, XPeng, BAIC, dan masih banyak lagi sudah hadir disini. Mungkin ini sudah menjadi ‘ancaman’ bagi merek lainnya yang sudah hadir cukup lama, termasuk BMW di pasar mobil mewah.

    BMW iX3 New Drive
    BMW iX3 New Drive

    Mereka tahu kalau ada beberapa merek yang menyasar pasar mobil mewah, seperti XPeng, Denza, hingga Maxus. Tapi mereka tetap melihat kehadiran merek baru ini sebagai sesuatu yang bagus, karena makin banyak merek baru yang hadir di Indonesia, makin bervariasi pilihan yang disediakan bagi konsumen. Terlebih kini konsumen sudah tidak ragu lagi dengan kualitas produk yang ditawarkan oleh merek baru tersebut.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.

    Bahkan dengan kehadiran merek mobil mewah terbaru di Indonesia, BMW tetap bertahan di pasar mobil premium. Memang mereka sudah cukup lama hadir disini, jadi mereka tahu seperti apa pasarnya, dan mereka bisa menghadirkan sejumlah mobil untuk menyaingi rivalnya. Tidak hanya merek asal Negeri Tirai Bambu, tetapi juga merek dari Jepang hingga Eropa, termasuk merek senegaranya, Mercedes-Benz.

    BMW X3 2025 CarWale
    BMW X3 2025 CarWale

    Hadirkan Banyak Model Baru

    BMW bisa dikatakan sebagai merek mobil yang paling sering meluncurkan mobil baru di Indonesia, bahkan modelnya bisa mencapai lebih dari 5 model dalam setahun. Memang tidak semuanya berupa model all new, karena ada juga penyegaran untuk model lama, tapi ini sudah membuat lini produknya tampil lebih segar. Selain mobil bensin, mereka juga membawa mobil ramah lingkungan, termasuk model BEV i-Series.

    BMW iX Drive
    BMW iX Drive

    Mereka tetap akan memberikan yang terbaik bagi konsumennya, sekaligus menghadirkan produk berkualitas tinggi di pasar mobil premium.

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini