Home MotoGP Johann Zarco : Berharap Lebih Cepat dari Pecco Bagnaia Tapi Tidak Bisa

    Johann Zarco : Berharap Lebih Cepat dari Pecco Bagnaia Tapi Tidak Bisa

    Johann Zarco
    Johann Zarco

    RiderTua.com – Setelah bertahun-tahun dihimpit masalah dan kegagalan, berkat Johann Zarco akhirnya Honda mampu meraih hasil yang memuaskan dalam sprint race di Argentina. Rider dari tim LCR itu berhasil finis ke-4 tertinggal 5,026 detik dari pemenang Marc Marquez (Ducati).

    Sebelumnya, dalam sesi kualifikasi bahkan Zarco berhasil menempati posisi ke-3 hanya kalah 0,288 detik di belakang pole setter Marc Marquez. “Posisi ketiga adalah momen ‘ajaib’ hari Sabtu ini. Saya benar-benar yakin, podium akan mungkin terjadi. Tidak bisa serta merta dikatakan bahwa awalnya buruk, karena dari segi waktu memang masih awal yang baik, tapi rider lain sedikit lebih baik,” jelas rider asal Prancis itu.

    Johann Zarco : Berharap Lebih Cepat dari Pecco Bagnaia Tapi Tidak Bisa

    Usai balapan, Zarco mengatakan, “Hal positif dari balapan hari ini adalah saat saya berada di posisi keenam, saya mampu menyalip Pedro Acosta (KTM) dan Fabio Quartararo (Yamaha). Kemudian saya berharap, saya akan memiliki kecepatan yang lebih baik dari Pecco Bagnaia (Ducati). Namun, ternyata belum cukup.”

    Hasil Sprint Race MotoGP Argentina 2025
    Hasil Sprint Race MotoGP Argentina 2025

    “Dalam empat atau lima lap pertama, 3 pembalap terdepan (Marc, Alex Marquez dan Pecco) benar-benar kuat. Para pembalap Ducati dapat memanfaatkan ban belakang baru dengan lebih baik pada sepertiga pertama balapan. Semuanya berjalan baik untuk KTM dan Pedro, tapi kemudian mereka tertinggal. Saya bisa konsisten, tetapi sayangnya saya kekurangan sedikit power untuk mengejar ketinggalan. Hal itu membuat saya kesulitan,” imbuh rider berusia 34 tahun itu.

    Honda terakhir kali start dari barisan pertama di grid MotoGP adalah di Mugello 2023 saat itu bersama Marc Marquez. “Saya berharap dengan pilihan ban yang berbeda pada race hari Minggu, saya memiliki peluang yang lebih baik untuk naik podium. Suhu yang lebih tinggi, seperti yang diprediksi untuk balapan dan ban belakang medium dapat memberi saya keuntungan. Saya harap rencanaku berhasil,” jelas Zarco.

    Rekan setim baru dari rookie Somkiat Chantra itu melanjutkan, “Akan menyenangkan jika saya bisa berada di grup bersama Marc dan Alex. Kemungkinan besar Pecco juga akan menjadi berikutnya. Marc dan Alex selalu berada di depan saat latihan, sama seperti saya. Jika saya dapat mengimbangi kecepatannya, saya mungkin memiliki keuntungan.”

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini