Home Otomotif Mitsubishi Terus Berupaya Tingkatkan TKDN Mobilnya

    Mitsubishi Terus Berupaya Tingkatkan TKDN Mobilnya

    Mitsubishi Xpander Motors 1

    RiderTua.com – Sejauh ini Mitsubishi telah menghadirkan sejumlah mobil di Indonesia, baik model MPV, SUV, maupun niaga. Kecuali model impor, semua modelnya sudah dirakit lokal dengan TKDN (tingkat kandungan dalam negeri) yang cukup tinggi. Tapi sepertinya Mitsubishi ingin terus meningkatkan komponen lokal pada mobilnya yang dijual disini. Tentunya agar modelnya dapat dijual dengan harga lebih terjangkau serta tidak terlalu bergantung pada impor.

    Mitsubishi Memproduksi Sejumlah Mobil di Indonesia

    Mobil seperti Mitsubishi memang tidak diragukan lagi jika berbicara soal penjualannya, meski mereka menghadirkan segelintir model disini, dari Xpander, Xforce, sampai Pajero Sport. Terlebih mereka telah memproduksi sejuta unit mobil di pabriknya yang berlokasi di Cikarang, Jawa Barat. Tentu ini menjadi pencapaian yang cukup bagus, dan ke depannya mereka akan menambah lebih banyak model untuk dirakit lokal.

    Sementara itu, Mitsubishi sudah berupaya untuk terus meningkatkan komponen lokal yang dimiliki oleh mobilnya. Tentunya agar mereka tidak perlu mengimpor banyak komponen dari luar negeri, serta dapat menghadirkan model rakitan lokal dengan harga terjangkau. Sejauh ini sudah ada beberapa model yang diproduksi, tapi belum jelas apakah ke depannya mereka akan menambah lebih banyak modelnya.

    Mitsubishi Xforce Motors
    Mitsubishi Xforce Motors

    Produksi Lebih Banyak Model

    Sebelumnya Mitsubishi dikabarkan akan menghadirkan mobil elektrifikasi mulai tahun depan, dan hybrid menjadi salah satu diantaranya. Bahkan mereka mengaku sudah siap memproduksinya jika sudah waktunya, walau tidak menyebut nama modelnya, kemungkinan kuat model yang dimaksud adalah Xpander HEV. Jelas mobil seperti ini sudah dinantikan kehadirannya, dan bisa diproduksi lokal layaknya model konvensionalnya.

    Jika mereka dapat memproduksi lebih banyak model, maka Mitsubishi tidak perlu mendatangkannya langsung dari luar negeri. Apalagi antriannya tidak perlu menunggu hingga berbulan-bulan lamanya.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini