RiderTua.com – Dengan finis ke-9 dalam sprint race di Sepang, setidaknya Pedro Acosta masih bisa mencetak 1 poin. Jelas, rookie tim GASGAS Tech3 itu tidak puas dengan hasil tersebut. Dia mengeluhkan masalah yang belum pernah terjadi sebelumnya pada motornya.
“Sangat sulit untuk menyalip pembalap lain dengan perubahan yang kami buat. Setiap kali saya mencoba menyalip, saya keluar dari racing line dan tidak memiliki kecepatan. Sayang sekali melihat kami kehilangan peluang karena keputusan seperti itu. Itu adalah masalah baru yang belum pernah terjadi selama musim ini,” ungkap Acosta.
Pedro Acosta : Kami Menjadi Sangat Sulit Menyalip

“Saat saya membalap sendirian, semuanya baik-baik saja. Saat saya berada di belakang Jack Miller, semuanya tak terhentikan. Saya beberapa kali hampir mengejarnya dan kemudian hampir menyalipnya, tetapi kemudian saya keluar dari racing line,” jelas rider berjuluk Hiu Mazarron itu merujuk pada pengereman yang menjadi masalah terbesar baginya.
Rookie berusia 20 tahun itu menambahkan bahwa empat lap terakhir membantunya mencari tahu mengapa dia mengalami masalah. “Kami harus senang karena kami menyadari masalah ini dan berharap untuk bangkit kembali,” pungkasnya.
Acosta masih memiliki kesempatan untuk melakukan balapan dengan baik pada 3 balapan terakhir musim ini. BTW, final musim di Valencia resmi dibatalkan karena terjadi banjir parah. Namun hingga saat ini masih dicari alternatif penggantinya untuk menggelar seri terakhir MotoGP musim 2024.