Home MotoGP Marc Marquez : Ke Tim Pabrikan Ducati Pada 2025? Masih Jadi Tanda...

    Marc Marquez : Ke Tim Pabrikan Ducati Pada 2025? Masih Jadi Tanda Tanya Terbesar

    Marc Marquez
    Marc Marquez

    RiderTua.com – Setelah Jorge Martin resmi ke Aprilia tahun depan, Marc Marquez pun ditanya apakah dia telah memenangkan pertarungan memperebutkan tempat di tim pabrikan Ducati? “Ini masih jadi tanda tanya terbesar. Saya punya beberapa pemikiran, seperti yang saya katakan pada hari Kamis di Mugello. Saya memiliki beberapa situasi di mana saya merasa nyaman. Mari kita lihat. Saya mencoba melakukan 100 persen untuk mendapatkan lebih banyak kemungkinan,” jawab Marc.

    Tetapi dengan Martin yang sudah menandatangani kontrak untuk pindah ke Aprilia tahun depan, tidak dapat dihindari bahwa Marquez akan mengklaim kursi di pabrikan Ducati bersama Pecco Bagnaia.

    Marc Marquez : Ke Tim Pabrikan Ducati Pada 2025? Masih Jadi Tanda Tanya Terbesar

    Marc Marquez
    Marc Marquez

    Sebelum mengkhawatirkan masa depannya untuk 2025, pekerjaan utama Marc Marquez adalah memperjuangkan gelar dunia musim ini. Dia menunggangi Ducati versi tahun lalu (GP23) di tim Gresini bertarung melawan Desmosedici GP24 yang digunakan Pecco Bagnaia, Jorge Martin dan Enea Bastianini.

    Tes hari Senin di Mugello diguyur hujan sehingga menghalangi Marc Marquez untuk mengembangkan mesinnya lebih jauh. “Saya keluar pit, masuk dan keluar lagi untuk memahami satu hal sejak awal. Saya melakukan beberapa latihan. Kami paham. Jadi kami menyudahi tes. Kami hanya menunggu untuk keluar dari pit. Saya ganti baju lagi, saya pakai baju balap karena trek mulai kering. Kemudian hujan turun lagi. Tidak mungkin untuk turun ke lintasan,” ungkap rider asal Cervera Spanyol itu.

    Marquez menambahkan, “Kami tidak punya banyak hal untuk dicoba. Kami tidak bisa berbuat apa-apa (hujan). Kami memiliki hal yang sangat kecil untuk dicoba. Kami perlu memahami apakah kami akan memperkenalkannya pada balapan berikutnya.”

    Mengenai adaptasinya ke GP23, Marquez mengungkapkan, “Saya merasa sangat baik dengan motornya. Di Jerez saya berkata, saya merasa seperti menjadi bagian dari motor. Tentu saja, di beberapa trek saya kesulitan seperti di Le Mans dan Catalunya. Di Mugello, sejak hari Jumat kami memahami bahwa saya kompetitif sejak awal. Tetap saja, ada hal-hal kecil yang perlu dipahami. Tapi bagaimana cara mengendarai motor dan bagaimana membuat balapan menjadi cepat, saya mengerti. Itu hanya detail kecil.”

    Usai GP Italia, Marc Marquez berada di peringkat 3 klasemen MotoGP terpaut 35 poin dari Martin sebagai pemuncak klasemen.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini