RiderTua.com – Halo para penikmat MotoGP dan berita otomotif di RiderTua, kesuksesan Veloz versi hybrid di Indonesia sudah menghasilkan angka pemesanan yang cukup tinggi hingga 4 ribu unit yang dipesan. Tapi Toyota meminta maaf kepada konsumennya soal ini. Lho?
Toyota Mendapat Banyak Pesanan Mobil Baru Dari Konsumen
Sejauh ini Veloz HEV sudah disambut cukup baik oleh konsumennya di Indonesia, jelas karena banyak yang menantikan kehadiran mobil hybrid murah dari Toyota. Walau mereka sukses dalam meluncurkan Kijang Innova Zenix HEV, konsumen mulai mencari model HEV dengan harga lebih terjangkau lagi. Mereka kemudian menghadirkan versi hybrid untuk Veloz, dan modelnya dirilis sekitar akhir November lalu, tepatnya di GJAW 2025.

Meski masih terbilang baru, model LMPV hybrid ini langsung menjadi buruan konsumen Indonesia. Awalnya hanya ada 1,4 ribu unit yang dipesan, tapi hingga bulan lalu sudah ada 4 ribu pesanan yang didapatnya. Memang ini menjadi hasil yang cukup memuaskan, tapi Toyota malah meminta maaf kepada konsumennya.

Suzuki Ertiga Hybrid Nol Distribusi Sepanjang Mei-November 2025!
Namun selama tahun lalu, Ertiga Hybrid seakan kesulitan untuk mencatatkan hasil penjualan…
Ini karena kenaikan jumlah pemesanan Veloz HEV tersebut tidak diprediksi sebelumnya, sehingga menyebabkan antrian pesanan yang cukup panjang. Mungkin inilah mengapa penjualannya baru bisa dilakukan bulan depan, tepatnya ketika pameran otomotif IIMS 2026 digelar. Bahkan Toyota sendiri tidak menyangka kalau ada banyak konsumen Indonesia yang tertarik dengan mobil hibrida terbarunya ini.

Disambut Baik
Walau mereka baru bisa mengirimkan unitnya ke konsumen mulai bulan depan, Toyota tetap senang dengan hasil yang didapat oleh Veloz HEV. Mereka akan berusaha semaksimal mungkin untuk memenuhi semua permintaan konsumen di pasarnya dengan cepat. Karena modelnya yang dirakit lokal, jadi mengirimkan unitnya ke pemesan tidak perlu menunggu waktu lama, tapi kalau jumlah pemesanannya terlalu banyak, inden masih bisa terjadi.

Dengan ini, Veloz HEV menjadi mobil hibrida kedua di segmennya setelah Suzuki Ertiga Hybrid. Walau keduanya memakai teknologi hybrid yang berbeda, tapi masih mendapat sambutan baik dari konsumen di segmen LMPV.

Ini Bedanya Toyota Veloz Mesin Bensin Dengan All New Veloz HEV
Dari tampilan, baik Veloz mesin bensin maupun hybrid sekilas tidak ada bedanya,…






