Home Otomotif Suzuki Fronx Terjual 12 Ribu Unit Tahun Lalu, Ini Varian yang Paling...

    Suzuki Fronx Terjual 12 Ribu Unit Tahun Lalu, Ini Varian yang Paling Banyak Dicari

    Mobil SUV Suzuki Fronx
    (Cars.co.za)

    RiderTua.com – Bro-Sis pembaca setia RiderTua, Fronx menjadi sorotan sepanjang tahun lalu setelah dirilis sekitar akhir Mei lalu. Bagaimana tidak, sepanjang tahun 2025 saja modelnya sudah terjual 12 ribu unit, dan ternyata varian tertingginya yang paling banyak dicari konsumen.

    Daftar Isi

    Fronx Terjual 12 Ribu Unit Tahun Lalu

    Suzuki baru menghadirkan Fronx di Indonesia, tapi modelnya sudah mendapat sambutan baik dari konsumen di pasarnya. Sepanjang tahun lalu saja Fronx sudah terjual sebanyak 12.314 unit, dan menjadi hasil yang cukup memuaskan bagi mobil SUV hybrid ini. Meskipun harus menghadapi ketatnya persaingan di pasarnya, modelnya masih bisa mencetak hasil penjualan lebih dari 10 ribu unit.

    Mobil hybrid Suzuki Fronx
    Suzuki Fronx

    Fronx sendiri tersedia dalam lima varian, dan dari kelima varian ini, Hybrid SGX AT Two Tone menjadi varian terlaris dengan 5.275 unit terjual, atau menyumbang 42,8 persen. Padahal varian ini merupakan varian termahalnya, tapi sepertinya konsumen tidak terlalu memikirkan soal harganya, asalkan bisa mendapatkan mobil dengan fitur lebih lengkap. Bahkan kalau dibandingkan dengan varian lainnya, seperti Hybrid GX AT yang terjual 2.754 unit, selisihnya sudah cukup jauh.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.
    Mobil hybrid Suzuki Fronx Bryanston
    BACA JUGA:

    Alasan Suzuki Hadirkan Fronx Bermesin 1.500 cc di Jepang

    SUV Fronx Dikirim ke Jepang Dari India Kini Fronx diproduksi di dua…

    Selanjutnya ada Hybrid SGX AT yang terjual 1.668 unit, kemudian disusul GL AT 1.295 unit, Hybrid GX MT 761 unit, dan GL MT 561 unit. Bahkan sebagai varian non hybrid, GL AT masih lebih laris dari Hybrid GX MT, sementara GL MT yang menjadi varian terendahnya terjual lebih sedikit dari varian lainnya.

    Mobil hybrid Suzuki Fronx Bryanston
    Suzuki Fronx Bryanston

    Banyak Dicari

    Mobil transmisi otomatis alias matik memang banyak dicari konsumen belakangan ini, apalagi kalau modelnya berupa mobil hybrid. Fronx kini menjadi andalan Suzuki baik di pasar SUV maupun mobil hibrida di Indonesia, jadi tidak heran kalau mereka berusaha semaksimal mungkin untuk memenuhi permintaan di pasarnya. Baik di pasar dalam maupun luar negeri semuanya sudah dilakukannya dengan memproduksinya secara lokal.

    Mobil SUV Suzuki Fronx
    Suzuki Fronx

    Walau ini berarti mereka harus memprioritaskan Fronx dari model lainnya seperti Ertiga, tapi bukan berarti mereka mengabaikan model lainnya. Ertiga sendiri disebut bakal mendapat penyegaran di IIMS 2026 mendatang.

    Spesifikasi & Harga Suzuki Fronx 2026

    AspekDetail Suzuki Fronx 2026
    Tipe Mesin1.5L Petrol, 4-silinder, 16 katup
    • K15B (Non-Hybrid): fokus tenaga lebih besar (~+2 HP)
    • K15C (Mild Hybrid): SHVS dengan baterai lithium-ion 12V
    Tenaga & Torsi±103 hp dengan torsi puncak 138 Nm
    TransmisiManual 5-percepatan
    Otomatis 4-speed (GL) / 6-speed (GX & SGX)
    Konsumsi BBM±19 km/l hingga 23,9 km/l (tergantung kondisi dan varian)
    Dimensi (P x L x T)3.995 mm x 1.765 mm x 1.550 mm
    Jarak Sumbu Roda2.520 mm
    Ground Clearance170 mm
    Velg & BanVelg alloy 16 inci, ban 195/60 R16
    PeneranganLampu depan LED multi-reflektor otomatis + DRL
    Kapasitas Penumpang5 orang
    Layar HiburanTouchscreen 9 inci, Apple CarPlay & Android Auto nirkabel
    Panel InstrumenMID 4,2 inci + Head-Up Display (varian tertinggi)
    Fitur KenyamananAC otomatis + ventilasi belakang
    Wireless Charger
    Cruise Control (GX / SGX)
    Keamanan Utama6 Airbag, ABS, EBD, VSC, Hill Hold Control
    ADAS & Bantuan ParkirKamera 360°, Sensor parkir belakang,
    ISOFIX, Lane Departure Warning (tergantung varian)
    Harga Estimasi (OTR)Rp 259 juta – Rp 321,9 juta (tergantung varian)
    Penjualan mobil hybrid Toyota Kijang Innova Zenix HEV Top Gear Philippines
    BACA JUGA:

    Mobil Hybrid Terlaris Tahun 2025 Masih Dipegang Oleh Innova Zenix!

    Tentu saja Kijang Innova Zenix HEV masih memimpin pasar mobil hybrid dengan…

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini