RiderTua.com – Salam gas-pol rem-pol untuk pembaca setia RiderTua, mobil listrik seperti M6 hingga Sealion 7 masih mendapat banyak peminat di pasarnya hingga sekarang. Apalagi harga jualnya masih tidak berubah sejak terakhir dilakukan penyesuaian harga sepanjang tahun lalu.
Banderol Mobil Listriknya Tidak Ada Kenaikan?
Meski seluruh mobilnya masih didatangkan langsung dari luar negeri, BYD bisa menjualnya dengan harga terjangkau disini. Tidak sedikit diantaranya dihadirkan dengan harga terjangkau, dan Atto 1 menjadi mobil termurahnya sejak dirilis di GIIAS 2025. Dengan harga Rp 199 juta dan Rp 235 juta, tidak heran kalau Atto 1 menjadi mobil listrik terlaris di Indonesia tahun lalu.

Sementara mobil terlaris keduanya, M6, juga tidak mengalami kenaikan harga, dan modelnya tetap dibanderol mulai dari Rp 383 juta sampai Rp 433 juta. Terakhir M6 mendapat penyesuaian harga sekitar awal Februari 2025, termasuk Seal dan Dolphin. Seal sendiri dijual dengan harga 639 juta dan Rp 750 juta, sedangkan Dolphin Rp 369 juta dan 429 juta.

BYD M6 Sudah Muncul di Pasar Mobil Bekas, Tapi…
Penurunan harganya masih cukup drastis, tapi ini mungkin dianggap biasa di pasar…
Sealion 7 yang menjadi mobil terlaris ketiganya terakhir berubah harganya pada atanggal 13 Februari 2025, dengan modelnya yang dibanderol Rp 629 juta-719 juta. Terakhir ada Atto 3 yang masih dipatok Rp 390 juta untuk satu varian yang tersedia, yaitu Advanced-STD Advanced Range. Padahal sebelumnya Atto 3 punya lebih dari satu varian yang dijual disini, tapi kini hanya ada satu pilihan yang tersisa.

Masih Laris Terjual
Rata-rata harga model BEV dari BYD dibanderol sekitar Rp 400 jutaan, itupun beberapa diantaranya dibanderol kurang dari itu. Meskipun begitu, M6 dan Sealion 7 masih mencatatkan hasil penjualan yang memuaskan sepanjang tahun lalu, walau ini belum bisa membuatnya mengejar penjualannya Atto 1. Jelas Atto 1 sudah tidak terkejar lagi dengan hasil yang begitu memuaskan, dan mampu mengungguli model lainnya di pasar BEV.

Sementara pabriknya hampir selesai dibangun, mereka sudah bisa melakukan persiapan produksinya disini. Dengan ini, mereka bisa memenuhi permintaan di pasarnya lebih cepat lagi, sekaligus mengekspornya kalau ada peluangnya. Tentunya semua mobil yang dijualnya sejauh ini dipastikan bakal dirakit lokal.

Bisakah Toyota bZ4X Rakitan Lokal Saingi BYD Sealion 7?
bZ4X Kini Punya Banyak Rival di Pasarnya Ketika pertama kali dihadirkan, pasar…






