Home MotoGP Pecco Bagnaia Dituntut Sukses Pada 2026, Kalau Tidak Kemungkinan akan Didepak Ducati?

    Pecco Bagnaia Dituntut Sukses Pada 2026, Kalau Tidak Kemungkinan akan Didepak Ducati?

    Pecco Bagnaia
    Pecco Bagnaia

    RiderTua.com – Pembaca setia RiderTua, jauh sebelum bursa transfer untuk musim 2025 mulai bergerak, Pecco Bagnaia telah mencapai kesepakatan perpanjangan kontrak dengan Ducati. Dan tidak menunggu hingga balapan pertama musim 2024 di Qatar, Ducati secara resmi mengumumkan perpanjangan kontrak Pecco untuk 2 tahun atau hingga akhir 2026.

    Kini 24 bulan atau 2 tahun berselang, semuanya berubah. Sekarang rekan setimnya Marc Marquez yang memiliki nilai pasar tertinggi, dan saat ini manajemen Ducati hanya fokus secepat mungkin mengamankan kontrak Marc untuk musim 2027.

    Pecco Bagnaia Dituntut Sukses Pada 2026, Kalau Tidak Kemungkinan akan Didepak Ducati?

    Ducati GP26 Pecco Bagnaia
    Ducati GP26 Pecco Bagnaia

    Sekarang Pecco Bagnaia harus menghadapi realitas. Setelah hanya menempati peringat 5 dalam klasemen, dampak besar harus dia tanggung dan menempatkan dia di posisi yang berbeda. Dari sebelumnya berada di puncak, kini Pecco akan bersaing dengan beberapa pembalap yang mengincar kursinya di tim pabrikan Ducati seperti Alex Marquez, Fabio Di Giannantonio, Fermin Aldeguer, Pedro Acosta, Marco Bezzecchi, Jorge Martin, dan juga Fabio Quartararo.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.
    Ducati GP26 Marc Marquez
    BACA JUGA:

    Marc Marquez: Beberapa Pembalap Sudah Membuat Keputusan Kontrak Sebelum Balapan Pertama dan Saya Salah Satunya

    Tahun lalu Marquez dipromosikan ke tim pabrikan Ducati Lenovo menjadi rekan setim…

    Apakah Pecco mengkhawatirkan masa depannya di tim pabrikan Ducati? “Saat ini saya sangat tenang soal masalah ini. Kita menghadapi musim yang luar biasa dengan perubahan signifikan dalam regulasi dan banyak pembalap yang membutuhkan kontrak baru untuk 2027. Jadi, kuncinya adalah memulai musim 2026 dengan mindset yang tepat dan fokus sepenuhnya pada balapan. Lalu kita lihat apa yang terjadi selanjutnya,” jawab murid Valentino Rossi itu.

    Ducati GP26 Pecco Bagnaia
    Ducati GP26 Pecco Bagnaia

    Dari pernyataan Pecco ini, jelas bahwa dia sendiri tidak punya ekspektasi tinggi, kontraknya untuk 2027 akan cepat diselesaikan. Fokus utamanya adalah membuktikan diri melalui performanya pada 2026, agar layak untuk masuk ke meja negosiasi. Peluang Pecco sebenarnya tidak buruk-buruk amat. Di usia 29 tahun dia masih berada di puncak karirnya di MotoGP, dan 31 kemenangan dalam 5 tahun terakhir telah membentuk ikatan yang kuat antara pembalap dan tim bahkan melampaui hubungan kerja biasa apalagi didukung sama-sama berasal dari Italia.

    Namun satu hal yang pasti, jika sejak awal musim ini Pecco gagal bersaing secara konsisten di barisan depan, maka bisa jadi dia akan didepak Ducati setelah 6 tahun bersama.

    Pecco Bagnaia - Aprilia
    Pecco Bagnaia – Aprilia
    Davide Tardozzi - Pecco Bagnaia - Marc Marquez
    BACA JUGA:

    Davide Tardozzi: Ducati Utamakan Marquez, Kami Belum Bernegosiasi dengan Pecco Bagnaia

    Dia menjelaskan, "Kami banyak berbicara dengan Pecco, karena kami menganalisis secara menyeluruh…

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini