Home MotoGP Ban Baru Pirelli MotoGP: Nol Crash, Pabrikan Langsung Tebar Pujian, Jarang Jatuh...

    Ban Baru Pirelli MotoGP: Nol Crash, Pabrikan Langsung Tebar Pujian, Jarang Jatuh = Hemat Biaya Servis Part Motor Hingga 70%..!

    Pirelli MotoGP
    Pirelli MotoGP

    RiderTua.com – Ban baru Pirelli MotoGP: nol Crash.!! Motor MotoGP sudah menjajal ban baru Pirelli dan sebagai hasilnya tidak ada pembalap yang masuk gravel alias nol crash, sebuah sinyal bagus buat pabrikan MotoGP….. Pirelli menutup tahun 2025 yang super padat dengan uji coba penting di Misano, di mana prototipe ban MotoGP mereka setelah dipakai seharian tanpa satu pun pembalap terjatuh. Bagi tim, hal ini membuka peluang pengurangan biaya kerusakan dan perbaikan motor yang ndlosorr…  Giorgio Barbier, Direktur Balap, menjabarkan apa yang terjadi dan apa saja kesimpulan teknisnya..

    Direktur Balap Moto di Pirelli tersebut lebih dulu menyoroti progres yang dicapai di kategori Moto2 dan Moto3… “Kamu baru saja menutup musim yang luar biasa lainnya, musim kedua kami di kategori Moto2 dan Moto3. Kami telah meraih banyak kesuksesan, bahkan melebihi ekspektasi kami.”

    Ban Baru Pirelli MotoGP: Nol Crash..!

    Menurutnya proses pembelajaran bersama selama 2 musim memungkinkan mereka membawa solusi ban belakang baru ke balapan, sambil membandingkannya dengan data yang diperoleh di Kejuaraan Dunia Superbike, yang kemudian menghasilkan keputusan langsung untuk tahun 2026….”

    Michele Pirro - Pirelli MotoGP
    Michele Pirro – Pirelli MotoGP

    “Respons yang kami terima sungguh menarik… dan ya mulai tahun 2026 solusi ini akan masuk ke dalam lini produksi reguler Pirelli,” katanya..

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.

    Dampak ekonominya juga cukup besar… Barbier memastikan bahwa “tim-tim sudah menghitung adanya penghematan 70% untuk suku cadang… lebih sedikit crash, lebih sedikit kerusakan,” sebuah angka yang telah dijadikan acuan tim MotoGP setelah tes Misano, di mana semua pabrikan sama-sama merayakan keberhasilan mereka menyelesaikan tes tanpa insiden.

    Mengenai tes itu sendiri, Barbier menjelaskan bahwa kondisi cuaca menjadi faktor dalam menentukan jadwal… “Kondisi lingkungan sangat penting, itulah sebabnya kami ingin tes ini dilakukan sesegera mungkin. Tujuannya jelas: kami harus siap menawarkan ban yang dapat digunakan di MotoGP paling cepat Desember.”

    Pirelli MotoGP
    Pirelli MotoGP

    Karena motor 850cc belum siap, model yang ada (1000cc) yang digunakan untuk tes … “Kami tes memakai motor 1000 cc, dan ide ini didukung Dorna serta para pabrikan…”

    Adaptasi beberapa tim terlihat langsung di garasi… “Ada beberapa tim yang sampai mengubah setingan mereka agar cocok dengan ban kami..” Pertanyaan besarnya adalah bagaimana reaksi motor setelah sebelas tahun berturut-turut menggunakan ban dari pemasok lain. Jawabannya, menurutnya, lugas dan jelas… “Baik.”

    Barbier juga ingin mempertegas posisi mereka mengenai sifat prototipe ban ini… “MotoGP harus memiliki ban dengan ukuran khusus. Lewat sistem konsesi, jumlah ban yang boleh dipakai untuk setiap pabrikan untuk musim uji coba harus dikontrol. Produk kami nantinya akan digunakan secara eksklusif di kejuaraan ini… tidak akan tersedia secara komersial. Jadi statusnya adalah ban prototipe. Bahan dan teknologinya tetap menjadi ciri khas Pirelli, seperti biasa.”

    Langkah berikutnya bisa terjadi pada tahun 2026.. “Kami bisa saja menggelar uji coba dengan para pembalap pabrikan mungkin pertengahan 2026. Itu tergantung pada bagaimana situasi paddock berkembang di pasar sepeda motor.” Intinya mereka menjelaskan bahwa rencananya adalah menambah satu atau dua hari untuk pengujian level tertinggi.

    Joan Mir
    MotoGP Nol Crash – Ban Baru Pirelli MotoGP

    Untuk WSBK, Pirelli memasuki tahun terakhirnya sebagai satu-satunya pemasok ban tanpa menghentikan pengembangan produk. “Kami akan segera memulai pengujian musim dingin dengan material baru. Kami tidak akan menghentikan pengembangan, terlepas dari penghematan biaya atau keterbatasan. Meskipun kami memasuki tahun terakhir Pirelli di SBK, kami tetap ingin memaksimalkan potensi kami.”

    Terakhir, Barbier tidak menutup kemungkinan hubungan yang lebih luas dengan MotoGP… “Kami terbuka untuk jadi partner MotoGP, bukan sekedar sponsor atau pemasok. Kami lihat saja ide apa yang bisa ditawarkan oleh promotor… kalau mereka mau berdiskusi, kami dengan senang hati mendengarkan..”

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini