Home MotoGP Alex Marquez : Saya Ingin Menyelesaikan Musim dengan Catatan Gemilang

    Alex Marquez : Saya Ingin Menyelesaikan Musim dengan Catatan Gemilang

    Alex Marquez
    Alex Marquez

    RiderTua.com – Alex Marquez akan menghadapi 2 seri tersisa dengan lebih santai dan ingin menjalani dua balapan akhir pekan terakhir musim ini tanpa tekanan, setelah berhasil mengamankan runner-up MotoGP 2025. Pebalap Gresini Ducati itu menjadi salah satu pembalap yang difavoritkan menang di GP Portugal.

    “Saya menantikan akhir pekan ini. Namun, pebalap lain juga ingin menyelesaikan musim dengan gemilang. Saya akan menghadapi akhir pekan ini dengan mindset yang sama dan berusaha memberikan yang terbaik. Setelah mengamankan runner-up di Kejuaraan Dunia, saya dapat balapan dengan lebih santai. Tapi Portimao adalah trek yang menantang. Kita membutuhkan feel yang baik pada motor di sini untuk menghadapi perubahan ketinggian dan melibas tikungan dengan cepat. Kami akan memberikan segalanya,” ujar Alex.

    Alex Marquez : Saya Ingin Menyelesaikan Musim dengan Catatan Gemilang

    Alex Marquez
    Alex Marquez

    Apa target yang ingin dicapai Alex dalam 2 seri terakhir musim 2025? “Saya ingin memenangkan dua balapan lagi. Saya ingin menyelesaikan musim dengan catatan gemilang, itu yang terpenting. Dengan dua seri ini dan tes pasca musim di Valencia, saya juga ingin mulai mempersiapkan diri untuk musim 2026. Saya bisa mengambil beberapa risiko lagi karena kejuaraan sudah ditentukan. Saya akan menikmati balapannya,” jawab rider berusia 29 tahun itu.

    Bersama kakaknya Marc Marquez, Alex Marquez berhasil dinobatkan sebagai peringkat 1 dan 2 di MotoGP musim ini. “Kami belum merayakannya bersama, karena kami ingin menyimpan energi untuk 22 November, ketika digelar pesta besar di Cervera. Sampai saat itu, tidak akan ada pesta. Tapi kami sudah membicarakannya, dan dia juga sangat bahagia untuk prestasi saya. Saya juga bahagia untuknya ketika dia meraih gelar dunia di Jepang. Masih ada dua seri tersisa dan saya ingin tetap fokus, sedangkan dia perlu berkonsentrasi pada pemulihannya,” pungkas putra kedua Julia Marquez yang berasal dari Cervera Spanyol itu.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.
    Alex Marquez
    Alex Marquez

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini