RiderTua.com – Tinggal 2 seri atau 4 balapan tersisa MotoGP musim 2025, Marco Bezzecchi (291 poin), Pecco Bagnaia (286 poin), dan Pedro Acosta (260 poin) bersaing ketat untuk memperebutkan peringkat 3 dalam klasemen akhir. Banyak yang menyangsikan Pecco mampu meraihnya, mengingat dia inkonsisten musim ini. Di sisi lain, Bezz dan Acosta sedang ‘on fire’ alias dalam performa terbaiknya dimana mereka berdua konsisten meraih podium dalam beberapa balapan terakhir.
Meski sejak awal Pecco terlihat kesulitan dengan GP25 miliknya, dia masih bisa naik podium di paruh pertama musim. Namun di paruh kedua musim, performa juara dunia MotoGP 2 kali itu merosot drastis bahkan beberapa kali gagal finis.
Pecco Bagnaia : Berusaha Menemukan Feel Seperti di Sepang untuk Balapan Akhir Pekan di Portimao

Anehnya, di GP Jepang semuanya berubah 360 derajat. Bagnaia mendominasi balapan akhir pekan di Motegi, jelas ini sangat mengejutkan. Rider Ducati Lenovo itu berhasil meraih pole postion dan menyapu bersih 2 kemenangan. Berbekal hasil apik tersebut, Pecco tampil pede di Mandalika. Tapi yang terjadi justru sebaliknya, dia gagal total bahkan bisa dibilang ini kekalahan terburuk dalam kariernya. Bagaimana tidak, dia bahkan kalah dari Somkiat Chantra. Kemudian hasil buruk juga menimpanya di GP Australia.
Dua pekan kemudian, Francesco Bagnaia kembali tampil kuat dengan meraih pole position dan memenangkan sprint di Sepang. Namun sayangnya, dia gagal finis lantaran bannya bocor pada race utama hari Minggu.

Menjelang balapan di Portimao akhir pekan ini, Pecco mengatakan, “Saya pulang dari Malaysia dengan rasa kecewa, tetapi saya juga mendapat beberapa kesan positif dari sana. Balapan hari Minggu tidak berjalan sempurna, meskipun saya kompetitif sepanjang akhir pekan. Kami telah kehilangan hal itu di balapan terakhir dan kami harus melanjutkan arah yang positif ini. Portimao adalah trek yang unik dengan karakteristik khusus. Kami berusaha menemukan kembali feel yang sama seperti yang kami rasakan di Sepang untuk menghadapi balapan akhir pekan di Portimao.”
BTW, Pecco berhasil meraih 2 kemenangan di GP Portugal pada 2023 termasuk sprint race. Dan tahun lalu, Jorge Martin memenangkan race utama dan Maverick Vinales memenangkan sprint.






