RiderTua.com – Mitsubishi mampu membawa Destinator masuk ke peringkat 10 besar dalam penjualan mobil di Indonesia selama dua bulan terakhir. Tapi ini belum cukup untuk membuatnya mengungguli Toyota Kijang Innova, yang tetap memimpin penjualan di pasar roda empat sejauh ini.
Destinator dan Kijang Innova Saling Bersaing?
Sebenarnya baik Destinator maupun Kijang Innova ditempatkan di pasar yang jauh berbeda, dimana Destinator di pasar SUV sementara Kijang Innova di pasar MPV. Tetap saja, mobil dari Mitsubishi dan Toyota tersebut dianggap saling bersaing karena sama-sama berupa mobil 7-seater. Apalagi dari harganya yang hampir setara satu sama lain, meski Kijang Innova dibanderol lebih mahal.

Kalau melihat dari performa penjualannya, Destinator bisa terjual 2.042 unit pada bulan lalu, dan Kijang Innova model Zenix terjual 2.736 unit. Itu baru model Zenix, tapi kalau dihitung termasuk model Reborn, penjualannya sudah tembus lebih dari 6 ribu unit, dan inilah yang menjadikannya sebagai mobil terlaris di Indonesia. Jelas dengan hasil tersebut, Destinator sudah tidak bisa mengejar rivalnya tersebut.
Tapi melihat dari hasil penjualan yang didapat selama dua bulan terakhir, Mitsubishi sudah sangat puas dengan hasil tersebut. Jelas karena Destinator baru hadir disini, dan memang mereka tidak perlu terburu-buru untuk meningkatkan penjualannya mengingat modelnya yang baru seumur jagung. Walau demikian, mereka sudah memasang target penjualan Destinator yang cukup tinggi untuk tahun ini, namun melihat dari performa penjualannya, target tersebut bisa saja tercapai.

Tetap Jadi Mobil Nomor Satu
Memang hasil penjualannya sudah tidak bisa dikalahkan oleh model lainnya sejauh ini, sehingga membuat Kijang Innova bisa mempertahankan posisinya. Tentunya ini juga bisa membuatnya mempertahankan gelarnya sebagai mobil terlaris di Indonesia untuk tahun ini seperti di tahun sebelumnya. Itu sudah menjadi sesuatu yang bagus, mengingat belakangan ini banyak model baru yang dirilis, dan tidak sedikit ada yang menantang mobil MPV ini.

Destinator mungkin belum bisa mengungguli Innova, tapi setidaknya Mitsubishi tetap mengandalkannya dalam penjualannya selama ini.