Home MotoGP Marc Marquez : Tidak Sampai Operasi Tapi Harus Absen di GP Australia...

    Marc Marquez : Tidak Sampai Operasi Tapi Harus Absen di GP Australia dan Malaysia

    Marc Marquez
    Marc Marquez

    RiderTua.com – Race utama hari Minggu MotoGP Indonesia hanya berlangsung selama beberapa tikungan bagi Marc Marquez. Rider Ducati Lenovo itu terjatuh setelah bagian belakang motornya disenggol Marco Bezzecchi yang berniat menyalipnya.

    Kini telah dipastikan bahwa Marquez mengalami patah tulang prosesus korakoid (tonjolan tulang yang menonjol dari tepi atas tulang belikat) dan juga cedera ligamen di bahu kanannya. “Pemeriksaan klinis dan radiologi telah menyingkirkan kemungkinan adanya hubungan dengan cedera sebelumnya dan memastikan tidak ada pergeseran tulang yang signifikan,” demikian pernyataan yang dikeluarkan Ducati.

    Marc Marquez : Tidak Sampai Operasi Tapi Harus Absen di GP Australia dan Malaysia

    Marc Marquez
    Marc Marquez

    Tim medis Rumah Sakit Internasional Ruber di Madrid memilih perawatan konservatif yaitu tanpa operasi, yang melibatkan imobilisasi bahu yang cedera hingga penyembuhan total dan konsolidasi klinis fraktur.

    Marquez akan menjalani pemeriksaan mingguan. Kapan Baby Alien bisa comeback? Hal tersebut tergantung pada proses pemulihannya. “Untungnya, cederanya tidak serius, tetapi penting untuk mematuhi jadwal pemulihan. Target saya adalah comeback sebelum akhir musim, tetapi tanpa terburu-buru mengikuti anjuran dokter. Baik target pribadi maupun tim berhasil tercapai, jadi prioritas sekarang adalah pulih dengan baik dan kembali fit 100 persen,” ujar rekan setim Pecco Bagnaia itu.

    © ridertua.com

    Bukan bagian dari konten editorial.
    Iklan pihak ketiga – bukan bagian dari konten editorial.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini