RiderTua.com – Mini masih dapat menghasilkan mobil berkualitas tinggi dari jajaran produk yang dirilisnya sejauh ini. Seperti Aceman dan Cooper terbaru yang mengantongi lima bintang dari tes tabrak yang dilakukan oleh Euro NCAP.
Aceman dan Cooper 2025 Mendapat Hasil Maksimal Dari Tes Tabrak
Mini Cooper yang dites ini merupakan model generasi keempatnya dengan tiga pintu, sedangkan Aceman baru dirilis tahun lalu. Tapi itu tidak membuat kedua mobil dari sub-brand BMW tersebut untuk mendapatkan hasil tes tabrak yang maksimal. Euro NCAP (New Car Assessment Program) mencatat keduanya mendapatkan hasil maksimal dari serangkaian tes tabrak yang dilakukannya.

Cooper 3-Door mencatatkan 83 poin untuk perlindungan penumpang dewasa, 82 poin perlindungan penumpang anak-anak, 81 poin perlindungan pejalan kaki, dan 77 poin untuk sistem bantuan keselamatan. Sementara Aceman mendapat 83 poin perlindungan penumpang dewasa, 87 poin perlindungan anak-anak, pejalan kaki 77 persen, dan fitur keselamatan 79 persen. Kalau dilihat, Aceman mendapat hasil yang lebih baik ketimbang Cooper 3-Door.
Meski model yang dites hanya satu varian saja, hasil ini berlaku untuk semua varian yang dijual oleh masing-masing model. Sehingga hasil tes tabrak yang didapat ini berlaku untuk model Cooper C, Cooper S, hingga John Cooper Works (JCW). Dengan ini, Cooper 3-Door dan Aceman melengkapi lini mobil Mini yang sudah mendapatkan lima bintang dari tes tabrak setelah Countryman dan Cooper Electric.

Mobil Unggulan
Sementara di Indonesia, baik Cooper 3-Door terbaru maupun Aceman sudah dijual disini dengan harga Rp 1,1 miliar. Harganya memang cukup mahal, tapi itu sudah sesuai dengan kualitas yang ditawarkan oleh masing-masing model, dan sejumlah model sudah ada yang dirakit lokal, seperti Countryman. Meski masih ada yang diimpor dalam bentuk utuh alias CBU dari luar negeri, contohnya Aceman.

Walau hanya menawarkan segelintir model, merek mobil mungil dari BMW ini masih bisa menghadirkan produk terbaiknya bagi konsumen Indonesia.






