Home Otomotif Denza Siap Rilis Z9 di GIIAS 2025?

    Denza Siap Rilis Z9 di GIIAS 2025?

    Denza Z9 GT Motor1
    Denza Z9 GT Motor1

    RiderTua.com – Setelah sukses dengan D9, Denza sudah mempersiapkan model lainnya untuk diluncurkan di Indonesia. Model tersebut adalah Z9, mobil station wagon bergaya sporty yang cukup menarik untuk dinanti karena menawarkan sejumlah keunggulan pada fitur, kenyamanan, sampai performa. Disebutkan Z9 akan diluncurkan di GIIAS 2025, dengan pemesanannya yang sudah dibuka.

    Station Wagon Mewah yang akan Hadir di Indonesia

    Sebenarnya Z9 sudah dijual di Negeri Tirai Bambu sejak tahun lalu, jadi modelnya memang baru setahun hadir disana. Tetap saja, model ini menawarkan sejumlah varian, yaitu model standar dan GT, serta model PHEV dan BEV. Kabar baiknya, Denza mengkonfirmasi akan menghadirkan Z9 di Indonesia tahun ini, dan kemungkinan kuat akan dirilis saat pameran otomotif GIIAS 2025 berlangsung.

    Hanya saja belum jelas model Z9 mana yang akan dihadirkannya, apakah model sedan atau station wagon untuk model GT. Belum juga dipastikan apakah modelnya berupa mobil PHEV atau masih akan tetap dijual sebagai mobil listrik seperti D9. Yang jelas, Z9 diperkirakan bakal dibanderol sekitar Rp 1,3 miliar di Indonesia.

    Denza Z9 GT Top Gear
    Denza Z9 GT Top Gear

    Mobil Mewah

    Mungkin harga tersebut cukup mahal, tapi mengingat model ini berupa mobil mewah, jelas itu sudah menjadi harga yang pantas untuk Z9. BYD memang ingin segera meluncurkannya di Indonesia agar lini produk Denza bisa semakin lengkap, jadi tidak hanya mengandalkan satu model saja. Untuk sekarang informasi seputar model mana yang akan dihadirkannya nanti masih belum jelas.

    Tetap saja, Z9 akan menjadi model untuk memeriahkan pasarnya, entah itu segmen sedan atau station wagon. Kalau yang dihadirkan berupa model GT, maka mereka bisa meramaikan pasar tersebut, mengingat model station wagon belum banyak dijual disini.

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini