Home MotoGP Jack Miller P5 : Hasil Ini Sangat Berarti Bagi Tim Pramac

    Jack Miller P5 : Hasil Ini Sangat Berarti Bagi Tim Pramac

    Jack Miller
    Jack Miller

    RiderTua.com – Jack Miller dikenal sebagai pembalap yang berbakat dalam memacu motor dengan aman hingga batas maksimal bahkan di permukaan yang kurang ideal. Itulah sebabnya, rider Pramac Yamaha itu berhasil menempati posisi ke-9 di kualifikasi dalam kondisi lintasan yang sulit. Namun sayangnya, dia hanya finis di posisi ke-14 dalam sprint race.

    Meski terjadi kekacauan tepat sebelum warm up lap hari Minggu yang dipicu Marc Marquez, Jack Miller berhasil mengatasinya dengan finis di posisi ke-5 yang mengesankan. “Lap pertama benar-benar sulit. Masih banyak bagian yang basah tetapi kita tidak dapat melihatnya dari atas motor. Namun, saya berhasil melewatinya tanpa hambatan,” ujar rider berusia 30 tahun itu.

    Jack Miller P5 : Hasil Ini Sangat Berarti Bagi Tim Pramac

    Keempat pembalap Yamaha M1 sukses mencetak poin untuk Yamaha di GP Amerika. Di posisi ke-5, Jack Miller memimpin di antara pembalap Yamaha lain. Hasil apik ini sebagai hadiah yang pantas diterima untuk tim Pramac Racing.

    Hasil Race MotoGP Amerika 2025
    Hasil Race MotoGP Amerika 2025

    “Bagi saya, balapan hari ini sangat solid. Meskipun kondisinya sulit, saya dengan cepat menemukan ritme. Catatan waktunya benar-benar bagus, konsisten dan juga tidak ada penurunan performa di akhir. Saya melaju dengan fastes lap saya dengan enam lap tersisa. Saya ingin memberi tim lebih dari posisi ke-5. Hasil ini sangat berarti bagi tim dan sangat menyenangkan melihat betapa bersemangatnya semua orang di tim,” jelas rekan setim Miguel Oliveira yang absen di GP AS karena cedera dan digantikan oleh tes rider Yamaha Augusto Fernandez itu.

    Mengenai kekacauan di grid start yang dipicu Marc Marquez yang membuat start dibatalkan, Miller mengatakan, “Tidak diragukan lagi, kami beruntung dengan apa yang terjadi hari ini. Kami juga menggunakan ban hujan. Dan ketika kekacauan dimulai, motor kedua saya juga sudah siap dengan ban hujan. Namun saya tidak sempat mengendarainya. Race director membatalkan balapannya sehingga kami punya cukup waktu untuk mengatur napas dan kemudian memulai balapan lagi dengan benar.”

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini