Home MotoGP Franco Morbidelli Suka Trek Argentina

    Franco Morbidelli Suka Trek Argentina

    Franco Morbidelli
    Franco Morbidelli

    RiderTua.com – Pada balapan MotoGP pertama musim 2025, Franco Morbidelli finis ke-5 dalam sprint dan finis ke-4 dalam main race hari Minggu di Thailand. Sebuah awal yang baik bagi rider tim VR46 Ducati itu. Balapan selanjutnya akan digelar di Argentina akhir pekan ini, dimana pada 2023 Franky berhasil finis ke-4 (ketika masih bersama Yamaha) pada balapan terakhir di sirkuit Termas de Rio Hondo.

    Franco Morbidelli
    Franco Morbidelli

    “Kami tiba di seri kedua tahun ini dengan rasa puas dengan pekerjaan yang dilakukan di Thailand, secara pribadi itu adalah salah satu balapan terbaik saya dalam beberapa tahun terakhir. Tim dan saya bekerja sama dengan sangat baik, dan kami perlu menjaga momentum itu. Amerika Selatan luar biasa dan Termas adalah trek yang saya suka,” ungkap Morbidelli yang ibunya orang Brasil (Amerika Selatan) itu. Kenapa dia suka Sirkuit Argentina (Termas de Rio Hondo)..? karena jika di ibaratkan sirkuit Mandalika, Morbidelli berasal dari Nusa Tenggara Barat (NTB) juga, bisa dibilang ‘Akamsi’ juga sih secara geografis.. IMHO..

    Franco Morbidelli Suka Trek Argentina

    Franco Morbidelli menambahkan, “Saya senang bisa kembali balapan di Termas setelah tahun lalu dibatalkan. Kami akan mencoba melakukan pekerjaan terbaik yang kami bisa. Salah satu poin kunci untuk meningkatkan hasil akhir adalah start di barisan depan di grid.”

    Rekan setimnya Fabio di Giannantonio yang melewatkan tes pramusim karena cedera, berhasil finis di posisi ke-10 di GP Thailand. “Sekarang saya merasa jauh lebih baik dibandingkan ketika akan terbang ke Thailand. Saya punya waktu beberapa hari lagi untuk pulih dari operasi dan mulai melakukan beberapa latihan ringan dengan bahu saya. GP Argentina pasti akan menantang karena saya belum fit 100 persen. Tetapi setelah hasil dari balapan pertama, saya sangat bersemangat untuk kembali mengendarai motor. Saya tak sabar untuk kembali ke Termas de Rio Hondo, ini trek yang luar biasa, tempat saya selalu menikmati balapan. Motor kami punya potensi besar dan tim serta saya siap memberikan segalanya,” ujar Diggia optimis.

    Diggia menjalani operasi pada bulan Februari, setelah terjatuh pada hari pertama tes di Sepang. Kapan dia bisa fit sepenuhnya? “Untuk mencapai kondisi fisik 100 persen dan tidak ada rasa sakit atau nyeri di bahu dan juga memiliki performa fisik terbaik, mungkin kami harus menunggu hingga GP Qatar. Jadi saya dan tim yakin, ketika balapan di Qatar saya dalam kondisi fit sepenuhnya. Hingga saat itu, kami akan menjadi lebih baik dan lebih baik lagi,” pungkas rider Italia berusia 26 tahun itu. BTW, Qatar akan menjadi seri ke-4 yang akan digelar pada 11-13 April.

     

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini