RiderTua.com – Jetour Dashing dan X70 Plus sudah diperlihatkan ke publik di Indonesia beberapa bulan lalu dan mendapat sambutan baik dari pasarnya. Terlebih setelah harga resminya diumumkan, walau banderol ini hanya berlaku untuk tahun ini saja. Meski kini sudah memulai penjualannya disini, Jetour harus menghadapi ketatnya persaingan di pasar SUV. Tapi seperti merek lainnya, mereka sudah memiliki modal untuk menghadang dominasi sejumlah kompetitornya.
Jetour Hadapi Persaingan yang Cukup Ketat di Pasar SUV
Mobil yang dihadirkan oleh Jetour di Indonesia baru ada dua model, tapi keduanya sudah mendapat sambutan baik dari pasarnya. Yaitu Dashing dan X70 Plus, model ini memiliki desain yang modern nan sporty, serta dilengkapi fitur lengkap dan canggih, itupun dibanderol dengan harga cukup terjangkau. Walau harganya saat ini hanya khusus diberikan untuk tahun ini, setidaknya banderol ini sudah sesuai dengan kualitas yang dimiliki oleh masing-masing model.
Jetour sudah tahu kalau mereka harus berhadapan dengan sejumlah kompetitor yang cukup kuat di pasar mobil SUV. Belum lagi dengan merek ternama seperti Toyota, Honda, bahkan sampai merek senegaranya seperti perusahaan induknya, Chery, juga menjual mobil jenis ini. Tapi dengan Dashing dan X70 Plus, mereka sudah memiliki model yang dapat memenuhi permintaan di pasar tujuannya.

Model Unggulan
Jetour menjelaskan kalau mobilnya mengusung konsep Travel, dimana mobil bisa dikendarai bagi berbagai kalangan, dan dapat dikendarai dalam jarak dekat maupun jauh. Tentunya mobil sudah didesain untuk memiliki kenyamanan saat berkendara, memiliki fitur lengkap dan canggih, serta berperforma tinggi dan tangguh di segala medan. Jelas Dashing dan X70 Plus menjadi model unggulannya di pasar SUV.
Mereka mungkin baru menghadirkan dua model di Indonesia, tapi ke depannya mereka akan merilis lebih banyak mobil.