Home Superbike Nicolo Bulega Targetkan Gelar Juara di Superbike 2025

    Nicolo Bulega Targetkan Gelar Juara di Superbike 2025

    Nicolo Bulega
    Nicolo Bulega

    RiderTua.com – Setelah mengakhiri musim debutnya di Superbike dengan hasil gemilang, Nicolo Bulega menatap musim 2025 dengan optimisme tinggi. Pada musim pertamanya di WSBK, rider Ducati itu berhasil menyelesaikan musim di peringkat 2 dalam klasemen dan meraih enam kemenangan, hanya dikalahkan oleh Toprak Razgatlioglu yang tampil dominan. Keberhasilan ini telah melampaui ekspektasinya dan menumbuhkan kepercayaan diri untuk musim depan.

    “Tahun ini sungguh luar biasa, hasilnya benar-benar tak terduga. Peringkat 2 untuk tahun pertama saya adalah prestasi yang sangat bagus. Pengalaman ini memberi saya motivasi untuk menghadapi musim depan dengan lebih percaya diri. Tahun depan saya bukan pemula lagi, jadi saya punya bekal lebih banyak untuk bersaing,” kata Bulega di ajang EICMA baru-baru ini.

    Nicolo Bulega Targetkan Gelar Juara di Superbike 2025

    Nicolo Bulega - Alvaro Bautista
    Nicolo Bulega – Alvaro Bautista

    Untuk 2025, Nicolo Bulega memiliki target yang jelas yakni merebut gelar juara dunia. Dengan pengalaman setahun di WSBK, dia merasa siap untuk meningkatkan performanya. “Jika saya bisa bersaing untuk memperebutkan gelar di tahun pertama, mengapa tidak di tahun kedua? Target saya adalah memperbaiki hasil dari musim ini. Dan jika saya bisa meningkatkan posisi, itu akan menjadi hal yang sangat bagus,” ujar pembalap Italia ini.

    Persiapan Bulega sudah dimulai sejak tes pasca-balapan di Jerez, dua hari setelah balapan akhir musim 2024 di mana dia mencatatkan waktu tercepat pada hari pertama. “Saya hanya berpartisipasi satu hari di tes tersebut karena cukup kelelahan setelah musim yang panjang, tetapi hasilnya memuaskan. Tes ini penting untuk latihan dengan ban bekas, dan saya cukup puas karena mencoba hal-hal yang akan berguna tahun depan,” imbuh rider berusia 24 tahun itu.

    Musim 2025 akan menjadi tahun terakhir bagi Ducati Panigale V4 R generasi saat ini sebelum digantikan model terbaru pada 2026. Bulega antusias dengan peningkatan yang ditawarkan Ducati dan yakin motor baru ini akan membawa mereka ke level yang lebih tinggi di masa depan.

    “Ducati telah bekerja keras, dan saya sudah menjajal Panigale V4 terbaru di Misano. Saya sangat menyukainya, dan saya yakin ini akan menjadi langkah maju yang signifikan. Saya sudah tidak sabar mencoba motor Superbike baru, meskipun sayangnya itu baru akan terjadi pada 2026,” pungkas rekan setim Alvaro Bautista itu.

    Dengan semangat tinggi dan persiapan yang matang, Bulega bertekad memberikan penampilan terbaiknya dan berjuang untuk gelar juara di WSBK 2025.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini