Home MotoGP Rossi akan Bantu Pecco dengan Segala Cara dalam Pertarungan Melawan Marc Marquez...

    Rossi akan Bantu Pecco dengan Segala Cara dalam Pertarungan Melawan Marc Marquez Pada 2025

    Alex Baros - Valentino Rossi - Pecco Bagnaia
    Alex Baros - Valentino Rossi - Pecco Bagnaia

    RiderTua.com – Mantan pembalap MotoGP Alex Barros baru-baru ini bertemu dengan Valentino Rossi di Kejuaraan Dunia Enduro di Sao Paulo. Mereka berdua membahas kolaborasi baru Pecco Bagnaia dan Marc Marquez di tim pabrikan Ducati mulai 2025. Meski dari luar hubungan mereka terlihat baik-baik saja, tapi diperkirakan hubungan mereka akan tegang.

    “Valentino memiliki pemikiran yang sangat jelas dan mengatakan kepada saya bahwa dia akan membantu Pecco dengan segala cara yang mungkin dilakukan. Ini akan menjadi tahun yang sulit. Tapi yang pasti, masa panjang Pecco di Ducati, dua gelar dan saat ini dalam perjalanan meraih gelar ketiga, serta kemajuan Desmosedici, akan selalu diingat. Tetapi kedatangan seorang pebalap yang mampu mengubah keseimbangan akan mengubah banyak hal sepanjang musim,” ungkap Barros.

    Rossi akan Bantu Pecco dengan Segala Cara dalam Pertarungan Melawan Marc Marquez Pada 2025

    Pecco Bagnaia-Valentino Rossi
    Pecco Bagnaia-Valentino Rossi

    Seperti yang diketahui bahwa kubu VR46 tidak senang dengan keputusan Ducati yang memutuskan untuk tidak mempromosikan Jorge Martin ke tim pabrikan. Hal ini bermula dari perseteruan legendaris antara Rossi vs Marquez, dimana juara dunia 9 kali itu baru-baru ini mengatakan kepada sebuah media bahwa dia tidak memahami keputusan Ducati tersebut.

    Alex Barros yakin Bagnaia dan Marquez ‘bukan teman’, meski di depan publik mereka memiliki hubungan baik. Barros mengatakan bahwa perselisihan apa pun di antara mereka pada 2025 hanya akan menguntungkan rival Ducati.

    Barros menjelaskan, “Bagnaia adalah pembalap Akademi VR46 dan dia tahu pandangan Rossi tentang Marquez, karena semua yang telah terjadi di antara mereka. Jadi meski dia tidak menunjukkannya, mereka bukan teman. Jika tahun depan Marc yang baru tiba bisa membuat perbedaan dan mungkin sudah bisa menjadi pemenang, akan terjadi banyak kontroversi dan persaingan tingkat tinggi.”

    “Mengelola dua pembalap seperti itu sangat sulit. Di mata orang akan baik-baik saja, namun secara internal akan sulit. Jika mereka mulai mengganggu satu sama lain atau berselisih, mereka bisa menguntungkan Aprilia dan KTM jika keduanya dilengkapi dengan motor yang bagus,” pungkas Barros.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini