Home Otomotif Tesla Cybertruck yang akan Dijual Oleh Dua Importir Umum

    Tesla Cybertruck yang akan Dijual Oleh Dua Importir Umum

    Tesla Cybertruck MotorTrend
    Tesla Cybertruck MotorTrend

    RiderTua.com – Tesla mungkin menjadi merek mobil listrik yang sangat terkenal di seluruh dunia, namun produknya tidak selalu tersedia di beberapa negara. Seperti di Indonesia, dimana baru segelintir model yang dijual disini, termasuk pikap listrik Cybertruck. Baru-baru ini salah satu importir umum, yaitu Glamor, telah mendatangkan Tesla Cybertruck ke Indonesia. Sementara Prestige Image Motorcars belum mendatangkannya sampai sekarang.

    Tesla Cybertruck Dihadirkan di Indonesia Oleh Importir Umum

    Kehadiran Tesla sebenarnya sudah sangat dinantikan oleh banyak orang di Indonesia, karena kehadiran mereka akan menambah keramaian di pasar mobil listrik. Namun merek asal Amerika Serikat tersebut seringkali membatalkan rencananya untuk melakukan investasi disini, apalagi menjual produknya. Alhasil, mobil yang didatangkan ke Tanah Air masih dari importir umum.

    Prestige Image Motorcars menjadi importir yang cukup dikenal karena mereka menjual sejumlah model BEV dari Tesla. Dan model terbarunya, yaitu Cybertruck, sudah diperlihatkan jauh sebelumnya, namun mereka belum juga mendatangkan satupun unit disini. Mereka kemudian didahului oleh importir umum Glamor yang lebih dulu mendatangkan unitnya di Indonesia.

    Tesla Cybertruck Motor1
    Tesla Cybertruck Motor1

    Tetap Penuhi Permintaan

    Prestige sudah mengetahui ada importir umum lain yang lebih dulu menjual Cybertruck di Indonesia, tapi bukan berarti mereka terburu-buru untuk menghadirkan modelnya juga. Mereka akan berusaha untuk mendapatkan unitnya dan kemudian dikirim ke konsumen yang sudah memesan. Untuk harga jualnya masih belum dapat dipastikan, tapi karena modelnya didatangkan dalam bentuk CBU, jelas harganya bakal melebihi angka Rp 2 miliar.

    Untuk mobil listrik seperti ini, Tesla sudah cukup mampu menguasai pasarnya secara global. Tapi akhir-akhir ini persaingannya berjalan semakin ketat dengan banyaknya model baru yang dirilis. Belum lagi dengan Cybertruck yang mendapat lebih banyak pesaing, tidak hanya Ford F-150 Lightning saja.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini