RiderTua.com – Suzuki sempat dikabarkan bakal menghadirkan mobil terbarunya di Indonesia, yaitu Fronx. Model ini disebut bakal menjadi pengganti dari Ignis yang sudah tidak lagi dijual disini beberapa bulan lalu, walau dengan jenis mobil yang berbeda. Meski Suzuki belum mengkonfirmasinya, mereka diam-diam mulai menguji jalan Fronx disini. Termasuk yang dilakukannya baru-baru ini.
Suzuki Persiapkan Fronx Untuk Dirilis di Indonesia
Seperti yang diketahui, Ignis sudah tidak dijual lagi di Indonesia beberapa bulan lalu setelah Australia. Walau mobil kota ini mendapat sambutan baik dari pasarnya, Suzuki tidak dapat mempertahankannya lebih lama lagi seiring dengan perubahan pasarnya yang tidak menentu. Sehingga kini mereka hanya menjual satu model city car saja, yaitu S-Presso.
Sementara itu, dengan modelnya yang berkurang satu, memang seharusnya ada model yang menggantikannya. Sejak kabar dihentikannya penjualan Ignis beredar, muncul nama Fronx, salah satu SUV ramah lingkungan yang dijualnya di India. Model ini disebut bakal menjadi pengganti dari Ignis di Indonesia, dan modelnya sempat terlihat melakukan tes jalan beberapa kali.

SUV Hybrid
Namun baru-baru ini Fronx kembali terlihat di jalan melalui spyshot yang beredar, dan model ini masih ditutupi oleh stiker kamuflase. Walau demikian, dari desainnya saja sudah bisa ditebak kalau mobil misterius tersebut merupakan salah satu SUV hybrid dari Suzuki. Tidak ada banyak perbedaan jika dibandingkan dengan modelnya di India, meskipun ada kemungkinan sejumlah fiturnya bakal disesuaikan sebelum dijual disini.
Memang Suzuki masih belum mengkonfirmasinya, tapi dari kabar yang beredar, mereka akan meluncurkan Fronx di Indonesia akhir tahun ini. Jika benar Fronx bakal mengusung mesin hibrida, maka model SUV ini akan menjadi mobil hybrid keempat dari merek otomotif asal Jepang tersebut di Tanah Air.