Home Otomotif Chery Tiggo 9 Bakal Dirilis di Indonesia?

    Chery Tiggo 9 Bakal Dirilis di Indonesia?

    Chery Tiggo 9 Bakal Dirilis di Indonesia?
    (Motor1)

    RiderTua.com – Chery telah sukses dalam meluncurkan dua mobil terbarunya di Indonesia selama enam bulan pertama di tahun ini. Dengan Omoda E5 dan Tiggo 5x yang mendapat sambutan baik di pasarnya, mereka ingin menghadirkan lebih banyak produk unggulannya kepada konsumennya. Chery memang akan menghadirkan merek terbarunya, Jaecoo, di pameran otomotif GIIAS 2024 mendatang. Namun mereka juga akan meluncurkan model Tiggo lainnya, yang kemungkinan kuat merupakan Tiggo 9.

    Chery Bakal Merilis Mobil Terbarunya di GIIAS 2024

    Seperti yang diketahui sebelumnya, Chery sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti pameran otomotif selanjutnya di Indonesia, yaitu GIIAS. Nantinya mereka akan menampilkan kembali sejumlah model unggulannya, termasuk dua mobil yang baru diluncurkannya pada tahun ini. Tidak sampai disitu, mereka akan meluncurkan mobil baru yang masih terkait dengan Tiggo series.

    Meskipun mereka tidak menyebut nama modelnya, dari informasi yang beredar model yang dimaksud adalah Tiggo 9. Dari namanya saja sudah bisa ditebak kalau model ini bakal mengisi pasar di atas tiga model Tiggo sebelumnya, bahkan lebih tinggi dari pasar Tiggo 8 Pro. Walau hanya sekedar diperkenalkan saja, kehadirannya bakal meramaikan pameran otomotif yang akan dimulai tanggal 18 Juli mendatang.

    Chery Tiggo 9 Bakal Dirilis di Indonesia?
    (Momobil.id)

    Tiggo 9 dan Jaecoo

    Dengan dimensinya yang cukup besar, sudah tidak bisa diragukan lagi kalau Tiggo 9 cocok untuk memuat lebih banyak penumpang di dalamnya. Desain grille-nya mungkin masih terlihat seperti mobil SUV pada umumnya, namun fascia-nya tetap tampil sporty nan modern. Model ini sudah dilengkapi dengan fitur seperti headunit 12,3 inci, lane keep assist, adaptive cruise control, lane departure warning, dan masih banyak lagi.

    Selain Tiggo 9, Chery juga akan melakukan peluncuran perdana sub-brand miliknya, yaitu Jaecoo. Sehingga dengan ini penjualannya bisa dilakukan di Indonesia. Nantinya akan ada beberapa model yang dijualnya disini.

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini