MotoGP

Pecco Bagnaia : Kemenangan dengan GP23 Tinggal Menunggu Waktu

RiderTua.com – Pecco Bagnaia dan Enea Bastianini sepakat bahwa Ducati GP23 akan segera memenangkan balapan MotoGP. Sejauh ini Marc Marquez adalah pembalap GP23 tercepat dan yang paling mendekati kemenangan. Rekan setimnya di Gresini Alex Marquez dan duo VR46 yakni Fabio di Giannantonio dan Marco Bezzecchi juga mengendarai motor spek lama.

Francesco Bagnaia menegaskan, “Menurutku kemenangan dari motor GP23 akan segera tiba. Tetapi saat ini levelnya sangat tinggi. Dengan ban baru, levelnya kembali sangat tinggi dan pembalap GP24 melakukan pekerjaan yang sangat baik. Kami juga bukan tiga pembalap yang lamban, kami melakukan pekerjaan dengan sangat baik.”

Pecco Bagnaia : Kemenangan dengan GP23 Tinggal Menunggu Waktu

Pecco Bagnaia- Enea Bastianini

Rekan setimnya Enea Bastianini menambahkan, “Saya setuju dengan Pecco. Saya ingat, tahun lalu penting untuk meluangkan waktu, melakukan beberapa modifikasi pada motor yang berbeda dibandingkan motor di Gresini pada 2022. Tetapi bagiku motor GP23 dibandingkan dengan GP24 sangat mirip dan tidak banyak berubah.”

“Seperti yang Pecco katakan, mungkin motor GP23 bisa menang di masa depan. Tetapi masalahnya adalah level pembalap dengan motor spek pabrikan. Kami sangat dekat dan Marc untuk saat ini jauh lebih cepat dengan motor GP23. Tetapi bagiku, perbedaannya tidak terlalu besar,” imbuh rider calon pembalap Tech3 KTM itu.

Jorge Martin yang mengendarai motor spek pabrikan di Pramac, menambahkan, “Menurutku motor GP23 akan lebih kompetitif. Karena tahun lalu, dalam perubahan arah saya lebih kuat dibandingkan musim ini. Jadi tahun ini saya berjuang lebih keras dengan ’24 dibandingkan tahun lalu dengan GP23. Sekarang sulit untuk mengatakannya tetapi keduanya sangat mirip.”

Tahun lalu, Ducati versi lama mampu menjadi pemenang balapan reguler. Bezzecchi menjadi penantang gelar sementara pembalap Gresini saat itu Di Giannantonio juga berhasil memenangkan balapan. Musim lalu Alex Marquez juga memenangkan dua sprint race dengan GP22.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Pengamat : Kesepakatan Marco Bezzecchi dengan Aprilia ‘Masuk Akal’

RiderTua.com - Situasi di Aprilia bergejolak dimulai ketika pabrikan asal Noale itu kehilangan 'Kapten' Aleix Espargaro yang memutuskan pensiun akhir…

25 June 2024

Suzuki Hanya Menjual Mobil Mild Hybrid Saja, Kenapa?

RiderTua.com - Suzuki menjual sejumlah mobil di Indonesia, itupun dengan hasil penjualan yang cukup bagus dalam beberapa tahun terakhir. Mereka…

25 June 2024

Ford Bakal Hengkang Dari Negeri Tirai Bambu?

RiderTua.com - Ford cukup dikenal dengan sejumlah produk SUV dan pikap double cabin yang berkualitas tinggi. Beberapa diantaranya seperti Everest…

25 June 2024

Bebek Legendaris Honda Super Cub 110 Hadir Kembali dengan Warna Baru

RiderTua.com - Honda Super Cub 110 pada model baru yang lebih modern, tapi tetap mempertahankan ciri khas desain legendarisnya dari…

25 June 2024

Mercedes-Benz akan Luncurkan Empat Mobil Baru Bulan Depan!

RiderTua.com - Mercedes-Benz sempat mengumumkan akan merilis 10 mobil baru di Indonesia sepanjang tahun ini. Tiga diantaranya telah diluncurkan, sehingga…

25 June 2024

Mercedes-Benz Tertarik Menjual Minibus Listrik?

RiderTua.com - Boleh dibilang Mercedes-Benz cukup sukses dalam menjual mobil listriknya di Indonesia. Meskipun penjualannya masih belum mencapai target, setidaknya…

25 June 2024