Otomotif

BYD Mulai Mengirim Atto 3 ke Konsumen Indonesia?

RiderTua.com – Dengan BYD yang telah meluncurkan tiga mobil listriknya di Indonesia, seharusnya unitnya sudah dikirim ke konsumen beberapa bulan setelahnya. Namun karena masih mengantri dengan negara lainnya, pengirimannya dari luar negeri sepertinya mengalami sedikit kendala. Tapi baru-baru ini muncul kabar kalau salah satu mobil BYD, yaitu Atto 3, sudah mulai didistribusikan di Indonesia. Nampaknya tidak lama lagi pemesannya dapat menerima unitnya.

BYD Atto 3 Mulai Didistribusikan di Indonesia

Setelah sukses diluncurkan pada awal tahun ini, BYD dapat segera memulai penjualan mobil listriknya disini. Namun karena mereka belum memiliki pabrik produksi mobilnya sendiri, alhasil mereka harus mengimpor modelnya langsung dari kampung halamannya. Meski ini dilakukan sementara saja, prosesnya ternyata memakan waktu cukup lama.

Jelas karena pabriknya di Negeri Tirai Bambu tidak hanya memenuhi permintaan dari luar negeri, tetapi juga di dalam negeri. Mobil listrik BYD disana dapat terjual hingga ribuan unit per bulannya, dan sepertinya mereka kerepotan untuk memenuhi semua permintaan dari pasarnya. Walaupun begitu, mereka berusaha agar dapat memenuhi pemesanan mobilnya di beberapa negara, termasuk Indonesia.

(BYD)

Banyak Permintaan

Belakangan ini muncul kabar mengenai mobil listrik BYD, yaitu Atto 3, sudah mulai dikirim ke dealer. Terlihat ada lima unit mobil SUV bertenaga listrik tersebut yang tengah diangkut menggunakan truk. Sepertinya dalam waktu dekat modelnya akan segera dikirimkan ke konsumen yang sudah memesan mobil ini.

BYD telah mengkonfirmasi spyshot yang beredar tersebut, sekaligus menjelaskan kalau unitnya memang tengah melalui proses pengiriman ke dealer resminya. Jika tidak ada halangan, unitnya sudah bisa diterima oleh pemesannya pada bulan ini juga. Untuk Dolphin dan Seal mungkin masih menunggu sampai unitnya sudah sampai di Indonesia.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Pengamat : Kesepakatan Marco Bezzecchi dengan Aprilia ‘Masuk Akal’

RiderTua.com - Situasi di Aprilia bergejolak dimulai ketika pabrikan asal Noale itu kehilangan 'Kapten' Aleix Espargaro yang memutuskan pensiun akhir…

25 June 2024

Suzuki Hanya Menjual Mobil Mild Hybrid Saja, Kenapa?

RiderTua.com - Suzuki menjual sejumlah mobil di Indonesia, itupun dengan hasil penjualan yang cukup bagus dalam beberapa tahun terakhir. Mereka…

25 June 2024

Ford Bakal Hengkang Dari Negeri Tirai Bambu?

RiderTua.com - Ford cukup dikenal dengan sejumlah produk SUV dan pikap double cabin yang berkualitas tinggi. Beberapa diantaranya seperti Everest…

25 June 2024

Bebek Legendaris Honda Super Cub 110 Hadir Kembali dengan Warna Baru

RiderTua.com - Honda Super Cub 110 pada model baru yang lebih modern, tapi tetap mempertahankan ciri khas desain legendarisnya dari…

25 June 2024

Mercedes-Benz akan Luncurkan Empat Mobil Baru Bulan Depan!

RiderTua.com - Mercedes-Benz sempat mengumumkan akan merilis 10 mobil baru di Indonesia sepanjang tahun ini. Tiga diantaranya telah diluncurkan, sehingga…

25 June 2024

Mercedes-Benz Tertarik Menjual Minibus Listrik?

RiderTua.com - Boleh dibilang Mercedes-Benz cukup sukses dalam menjual mobil listriknya di Indonesia. Meskipun penjualannya masih belum mencapai target, setidaknya…

25 June 2024