Otomotif

Mobil Listrik Makin Diminati Konsumen di Indonesia?

RiderTua.com – Pasar mobil listrik di Indonesia mungkin masih memiliki perkembangan yang cukup lamban pada awalnya. Namun seiring berjalannya waktu, makin banyak produsen yang tertarik untuk menjual mobil jenis ini, baik merek yang sudah hadir disini maupun merek baru. Kini mobil listrik semakin diminati oleh konsumen Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. Penjualannya juga terus meningkat dengan makin banyaknya pilihan di pasarnya.

Mobil Listrik Makin Banyak Pilihannya di Pasarnya

Sejauh ini, mobil ramah lingkungan yang dijual di Indonesia sudah lebih bervariasi jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Dari mobil hybrid, listrik, sampai plug-in hybrid (PHEV) semuanya sudah tersedia dalam berbagai pilihan yang ditawarkan di pasarnya. Dari ketiga jenis mobil ini, mobil listrik yang memiliki perkembangan cukup pesat.

Dulunya mobil jenis ini memiliki peminat yang jauh lebih sedikit dari mobil bensin, begitupun dengan mobil hybrid. Memang karena saat itu kebanyakan modelnya didatangkan langsung dari luar negeri dalam bentuk CBU, sehingga dibanderol dengan harga cukup mahal. Tapi kini makin banyak produsen mobil yang merakit model BEV miliknya secara lokal.

(Hyundai)

Banyak Produsen Baru

Selain itu, jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, merek mobil yang menjual mobil listrik terus bertambah tiap tahunnya. Dengan makin banyaknya pilihan di pasarnya, jelas makin banyak konsumen yang tertarik untuk membeli mobil jenis ini. Sehingga tidak heran konsumen Indonesia semakin tertarik dengan mobil ramah lingkungan, terutama model BEV.

Memang tidak hanya terbatas pada model itu saja, mobil hybrid dan PHEV juga makin banyak dilirik oleh konsumen. Jika dibandingkan dengan mobil listrik, mobil hybrid banyak dijual dengan harga terjangkau serta mudah untuk dirawat. Tidak heran mengapa penjualannya masih mengungguli mobil BEV walau tanpa insentif.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin Kecewa : Setelah 4 Tahun Saya Tahu Saya Bukan Pilihan Terbaik untuk Ducati

RiderTua.com - Usai GP Mugello, 'bom' transfer besar pertama di MotoGP meledak. Jorge Martin secara mengejutkan bergabung dengan Aprilia pada…

29 June 2024

Fabio Quartararo : Mesin Yamaha Yang Baru Lebih Baik dan Lebih Lincah

RiderTua.com -  "Saya lupa trek mana yang bagus untuk Yamaha," ujar Fabio Quartararo sambil tersenyum ketika hadir di konferensi pers…

29 June 2024

Hasil Latihan MotoGP Belanda 2024

RiderTua.com, Assen — Hasil Latihan MotoGP Belanda 2024 : Jumat (28/6/2024), Francesco Bagnaia membuka Latihan MotoGP kali ini dengan menjadi…

28 June 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Belanda 2024

RiderTua.com, Assen — Hasil Latihan 1 Moto2 Belanda 2024 : Jumat (28/6/2024), Rider Boscoscuro, Fermin Aldeguer menguasai latihan pertama Moto2…

28 June 2024

Hasil Latihan 1 Moto3 Belanda 2024

RiderTua.com, Assen — Hasil Latihan 1 Moto3 Belanda 2024 : Jumat (28/6/2024), Collin Veijer menjadi rider tercepat dari latihan pertama…

28 June 2024

Pecco Bagnaia : Meski Marc Marquez Minim Pengalaman di Ducati, Tapi Dia Sangat Cerdas

RiderTua.com - Pecco Bagnaia datang ke TT Belanda dengan selisih 18 poin di belakang pemimpin klasemen Jorge Martin. Rider Ducati…

28 June 2024