Home Otomotif Wuling Cloud EV Pimpin Penjualan Mobil Listrik Bulan Lalu!

Wuling Cloud EV Pimpin Penjualan Mobil Listrik Bulan Lalu!

Wuling Cloud EV Viva
Wuling Cloud EV Viva

RiderTua.com – Penjualan mobil Wuling di Indonesia sepanjang awal tahun ini masih cukup bagus, meski mereka ikut terdampak dari penurunan kondisi pasar selama kuartal pertama. Meski demikian, mereka tetap mengandalkan penjualan mobil listriknya, yang kini tersedia tiga model. Mobil listrik terbaru Wuling, yaitu Cloud EV, malah mencatatkan hasil yang cukup memuaskan pada bulan lalu, dengan lebih dari 500 unit terjual. Sedangkan model lainnya seperti Binguo juga terjual ratusan unit di periode yang sama.

Wuling dan Mobil BEV Terbarunya yang Terjual 500 Unit

Secara keseluruhan, penjualan mobil listrik pada April 2024 naik tipis dari bulan sebelumnya, dari 1.801 unit menjadi 1.875 unit. Meski dengan selisih 74 unit, setidaknya hasil tersebut sudah cukup bagus di tengah penurunan kondisi pasar roda empat di Indonesia sepanjang empat bulan pertama tahun ini. Bahkan hampir keseluruhan penjualan mobil mengalami penurunan, entah itu penjualannya menurun sedikit atau secara signifikan.

Meski berstatus mobil baru, Wuling Cloud EV mampu menjadi mobil listrik terlaris di Indonesia dengan 597 unit yang terjual bulan lalu. Padahal sebelumnya model ini tidak terlihat dalam daftar penjualan di bulan Maret, mungkin karena hasilnya baru terlihat sebulan setelahnya. Hasil ini sudah membuatnya unggul dari kompetitornya, seperti Chery Omoda E5 dan Wuling Binguo.

  1. Wuling Cloud EV: 597 unit
  2. Chery Omoda E5: 410 unit
  3. Wuling Binguo EV: 392 unit
  4. MG 4 EV: 259 unit
  5. Hyundai Ioniq 5: 51 unit
  6. MG ZS EV: 50 unit
  7. Wuling Air EV: 46 unit
  8. BMW i7: 17 unit
  9. BMW iX1: 11 unit
  10. Kia EV9 dan BMW iX: 10 unit
  11. DFSK Gelora E dan Seres E1: 5 unit
  12. BMW i4: 4 unit
  13. Hyundai Ioniq 6 dan Mini Electric: 2 unit
  14. Genesis G80 Electrified, Mercedes-Benz EQE 350 dan EQS 450+, Toyota bZ4X: 1 unit
Wuling Cloud EV Pimpin Penjualan Mobil Listrik Bulan Lalu!
(Chery Motor Indonesia)

Model Unggulan

Jika dilihat, penjualan Cloud EV, Omoda E5, Binguo, dan 4 EV mampu melebihi 200 unit, sementara yang lainnya hanya terjual kurang dari itu. Ioniq 5 yang sempat menjadi pemimpin penjualan mobil listrik tahun lalu kini hanya berada di posisi 5.

Untuk model seperti Genesis dan Mercedes-Benz, memang sudah bisa ditebak karena modelnya yang berupa mobil kelas premium. Mobil mewah yang dapat terjual lebih dari itu hanya produk dari BMW, termasuk i7 yang sukses terjual sebanyak 17 unit.

TINGGALKAN BALASAN

Silakan masukkan komentar Anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini