Categories: Otomotif

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com – Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti Rocky dan Raize harus dihentikan produksinya disana, bahkan Gran Max harus dihentikan penjualannya untuk sementara. Namun semuanya tidak bertahan begitu lama, dengan Daihatsu memulai kembali produksi sejumlah mobilnya secara bertahap. Kini giliran Rocky dan Raize yang diproduksi kembali, termasuk varian hibridanya.

Daihatsu Rocky dan Toyota Raize Hybrid Kembali Dirakit

Penjualan mobil Daihatsu di Jepang sempat terhenti setelah pihak otoritas setempat menemukan adanya manipulasi terhadap tes tabrak sejumlah mobilnya. Setelah ditemukan masalahnya, Daihatsu akan segera menangani masalah tersebut dengan menghentikan sementara produksi mobilnya. Tentunya ini dilakukan agar mereka dapat mengevaluasi kembali tes tabrak tersebut.

Model seperti Rocky dan Raize Hybrid juga terkena dampak dari manipulasi tes tabrak yang dilakukan oleh Daihatsu. Sehingga produksi dan penjualannya harus dihentikan di Jepang sampai ada pemberitahuan lebih lanjut. Kini Daihatsu memulai kembali produksinya, termasuk penjualannya disana, termasuk ekspor ke luar negeri yang juga sudah dipulihkan.

(100KPJ)

Masalah Sudah Teratasi

Memang karena model yang terdampak sudah dimanipulasi tes tabraknya, sehingga pihak otoritas di Jepang menghentikan produksi dan penjualan sejumlah mobil Daihatsu dan Toyota disana. Tentunya ini dilakukan untuk mencegah agar mobil yang sudah dimanipulasi tidak menyebar luas di pasarnya. Jelas ini dapat membahayakan karena mobil yang dites tabrak berbeda dengan model yang diproduksi massal.

Sementara itu, Rocky-Raize Hybrid masih belum dijual di beberapa negara, termasuk di Indonesia. Padahal Daihatsu sempat menampilkan model ini di pameran otomotif sekitar dua tahun lalu, tapi belum juga dijual. Mereka mengaku masih mencari waktu yang tepat untuk menjualnya, bahkan kalaupun unitnya masih didatangkan langsung dari Jepang.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Pecco Bagnaia : Banyak Data Membantu Menyelesaikan Masalah Ducati, Tapi Selalu Sulit Diprediksi

RiderTua.com - Balapan pembuka musim di Qatar berjalan luar biasa bagi Pecco Bagnaia. Sang juara bertahan itu sukses memenangkan Grand…

6 Mei 2024

Valentino Rossi : Pecco Marah Terhadap Pembalap yang Balapan Tanpa Memikirkan Rider Lain

RiderTua.com - Valentino Rossi mengungkap kemarahan muridnya Pecco Bagnaia di GP Spanyol. Meskipun rider pabrikan Ducati itu merayakan kemenangan pada…

6 Mei 2024

Gigi Dall’Igna Diperingatkan, Jika Tidak Segera Mengumumkan Duo Pabrikan Ducati 2025 Maka akan Jadi Bumerang

RiderTua.com - Selaku bos balap Ducati Corse, keputusan mengenai line-up pembalap tim pabrikan berada di tangan Gigi Dall’Igna. Namun Neil…

6 Mei 2024

Marc Marquez Berhasil Mengalahkan Alex Marquez

RiderTua.com - Suasana di garaasi tim Gresini bagus, tapi kedua bersaudara itu tetap harus saling bersaing dan mengalahkan.. Meskipun Marc…

6 Mei 2024

Logo MotoGP Akan Berubah Mulai Tahun 2025.. Ada yang Suka dan Tidak!

RiderTua.com - Logo baru MotoGP akan berubah mulai tahun 2025 meskipun dikatakan tidak akan menyenangkan semua orang, ada apa?.. Yang…

6 Mei 2024

Alex Rins Ingin Tetap Bertahan di Yamaha Meski Banyak Masalah

RiderTua.com - Alex Rins mengaku banyak pekerjaan yang harus dikerjakan di Yamaha.. Namun dia berkomitmen untuk tetap bertahan di masa…

6 Mei 2024