RiderTua.com – BMW telah memiliki sejumlah model i-Series yang dijual di Indonesia, dari SUV sampai sedan. Namun mereka merasa line-up yang dimilikinya sejauh ini masih belum cukup untuk memenuhi permintaan di pasarnya. Sehingga BMW menghadirkan i5 sebagai model i-Series terbaru lainnya disini. Namun untuk harga resminya akan diumumkan mulai bulan depan.
BMW Hadirkan Model i-Series Terbaru Lainnya Tahun Ini
i5 menjadi satu dari mobil sedan bertenaga listrik yang dijual BMW di pasar global. Dari desainnya saja masih mempertahankan kidney grille yang menjadi ciri khas produknya selama ini, meski modelnya berupa mobil BEV. Agar lebih mudah membedakannya dengan model konvensionalnya, ditambahkan kelir biru pada lampu depannya.
Kesan elegan pada mobil juga diperlihatkan pada bagian interiornya, dimana BMW menambahkan panoramic sunroof untuk memberikan pencahayaan ke dalam kabin. Sebagai mobil kelas premium, i5 memiliki lima mode berkendara, salah satunya mode Efficient yang dapat memberikan jarak tempuh maksimal bagi mobil hingga 25 persen. Mode ini cocok digunakan bagi mereka yang ingin menggunakan mobil untuk perjalanan jarak jauh.

Harga Belum Diumumkan
Untuk performanya, i5 dapat menghasilkan tenaga sebesar 143 hp dan torsi 400 Nm, dan mobil mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu enam detik saja. Mengandalkan baterai berkapasitas 81,2 kWh, mobil dapat melaju sejauh 582 km, dan bisa lebih jauh lagi jika menggunakan mode Efficient seperti yang dijelaskan sebelumnya. Pengisian dayanya dapat dilakukan selama 8,25 jam menggunakan pengisi daya AC, dan 30 menit untuk pengisi daya DC.
Meskipun sudah diperkenalkan secara resmi, BMW masih belum menjualnya untuk sekarang. Apalagi mereka belum mengumumkan harga jualnya di Indonesia hingga bulan depan. Kemungkinan i5 nantinya akan dibanderol dengan harga yang cukup mahal hingga lebih dari Rp 2 miliar, seperti model i-Series lainnya.