Home Otomotif Hyundai Masih Siapkan Varian Baru Lainnya Untuk Ioniq 5?

    Hyundai Masih Siapkan Varian Baru Lainnya Untuk Ioniq 5?

    Hyundai Ioniq 5
    Hyundai Ioniq 5

    RiderTua.com – Hyundai Ioniq 5 kini memiliki banyak varian yang dijual di pasar global. Termasuk N Line dan N yang baru saja diluncurkan beberapa waktu lalu, walau belum banyak negara yang mendapatkan varian ini. Namun sepertinya Hyundai masih terus mengembangkan varian lainnya untuk mobil SUV listriknya tersebut. Varian yang dikenal sebagai XRT ini disebut mulai dikembangkan, meski kapan modelnya akan dirilis masih belum jelas.

    Hyundai Kembangkan Varian Lainnya Untuk Ioniq 5

    Ioniq series kini menjadi andalan baru bagi Hyundai selama ini, terutama Ioniq 5 yang cukup populer secara global. Karena popularitasnya yang masih tinggi, mereka menghadirkan varian baru dari divisi N, yaitu model N dan N Line yang diluncurkan beberapa waktu lalu. Meskipun baru sejumlah negara yang mendapatkannya, varian ini mendapat sambutan baik dari konsumen.

    Seakan belum puas, Hyundai kemudian mengembangkan varian baru lainnya dari Ioniq 5. Dari kabar yang ada, varian baru yang dimaksud kemungkinan berupa trim XRT, dan varian yang satu ini cukup dikenal karena memberikan kelir hitam pada sejumlah bagian mobil. Tidak sampai disitu, ground clearance dibuat lebih tinggi serta pelek ban lebih lebar juga menjadi ciri khas dari varian ini.

    Hyundai Masih Siapkan Varian Baru Lainnya Untuk Ioniq 5?
    (Car and Driver)

    Hanya Dijual di Amerika Serikat?

    Baru-baru ini beredar sejumlah spyshot yang memperlihatkan mobil misterius, diduga kuat sebagai Ioniq 5 varian XRT. Selain ubahan yang dijelaskan sebelumnya, ada kemungkinan Hyundai juga akan meningkatkan performanya, dengan menambah tenaganya hingga 320 hp. Mengandalkan penggerak semua roda atau all-wheel drive (AWD), mobil dapat melaju lebih kencang di jalan.

    Namun belum dipastikan kapan Hyundai akan meluncurkan model yang satu ini. Tapi karena model yang diuji terlihat di Amerika Serikat, sepertinya ada potensi modelnya hanya akan dijual disana. Tetap saja ada peluang lainnya model ini bisa dijual di pasar global, seperti Palisade dan Santa Fe XRT.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini