Categories: MotoGP

Fabio Di Giannantonio : Menang Lagi di Qatar? Pecco Kini Lebih Kuat, Ketar-Ketir Semua..!

RiderTua.com – Fabio Di Giannantonio berada dalam kondisi yang baik pada tes pramusim MotoGP, tetapi pembalap Pertamina Enduro VR46 itu juga melihat masih ada hal yang perlu perbaikan. “Tes 2 hari yang bagus. Hari Selasa sedikit lebih sulit ketimbang hari Senin karena saya tidak merasakan feeling yang sama pada awalnya dan ada sedikit masalah dengan gripnya. Setelah itu kami menemukan keseimbangan yang baik dan meningkat,” ujar rider asal Roma Italia itu menyimpulkan tes Qatar-nya.

Tertinggal 0,537 detik dari waktu terbaik yang ditorehkan Pecco Bagnaia dengan Desmosedici GP24 terbaru yang menurut sang juara bertahan, lebih baik di segala bidang dibandingkan model tahun sebelumnya, Diggia menyelesaikan tes Qatar di posisi ke-8 dalam time sheet dengan GP23. “Time attack kita hanya tinggal 0,1 detik lagi, jadi jarak kita masih agak jauh. Saya harus berkembang di sana, menurutku itu lebih menguntungkanku,” ujar rider berusia 25 tahun itu.

Fabio Di Giannantonio : Menang Lagi di Qatar? Pecco Kini Lebih Kuat..!

Fabio di Giannantonio

Namun dalam hal kecepatan, Fabio Di Giannantonio menjadi yang terdepan, sama seperti pada tes Sepang sebelumnya. “Saya melakukan pekerjaan yang cukup baik dalam simulasi sprint. Saya termasuk yang tercepat dan menurutku kami bisa berada di 5 besar saat ini. Jadi untuk saat ini kami telah melakukan pekerjaan dengan baik,” jelas pembalapnya Valentino Rossi itu.

Saat teringat momen terbaiknya ketika dia memenangkan balapan MotoGP pertamanya di bawah lampu sorot (night race) pada November lalu, senyum Fabio bahkan lebih lebar dari biasanya di paddock Sirkuit Lusail. “Saya suka tempat ini, paddocknya luar biasa dan saya juga suka jadwalnya di mana kita bisa tidur di pagi hari lalu naik motor. Dan ketika kita melakoni balapan, itu penuh dengan lampu sorot sedikit bergaya Hollywood yang selalu menciptakan suasana yang baik,” ujarnya sambil tersenyum.

Sebagai pemenang tahun lalu, akankah Diggia memasuki GP Qatar 2024 (dalam 2 pekan lagi) dengan tekanan lebih dan mungkin perasaan sedikit aneh, yang kini menandai dimulainya musim lagi? “Tidak, itu tidak aneh. Saya selalu mengatakan bahwa tekanan adalah sebuah keistimewaan karena itu berarti kita bisa melakukannya. Saya suka tekanan seperti itu,” jawab Di Giannantonio.

“Tetapi kita juga harus realistis, sepertinya pembalap pabrikan lebih unggul saat ini. Mereka tampak dalam kondisi prima, terutama Pecco. Tapi menurutku kami berada dalam posisi yang baik untuk memperebutkan podium. Saya pasti akan mencobanya dalam 2 pekan,” pungkas rekan setim Marco Bezzecchi itu.

This post was last modified on 22 Februari 2024 19:19

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Race MotoGP Spanyol 2024 — Rider Lenovo Team, Francesco Bagnaia, berhasil memenangkan balapan MotoGP…

28 April 2024

Hasil Race Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Race Moto2 Spanyol 2024 — Fermin Aldeguer akhirnya merebut kemenangannya di balapan Moto2 Spanyol…

28 April 2024

Franco Morbidelli : Kondisi Lintasannya Sangat Buruk

RiderTua.com - Akhir pekan yang cukup positif bagi Franco Morbidelli. Usai menjalani kualifikasi yang bagus di Jerez, rider Pramac Ducati itu…

28 April 2024

Marc Marquez : Seruduk Joan Mir? Itu Kesalahan Saya!

RiderTua.com - Kualifikasi MotoGP di Jerez seharusnya menjadi pertanda baik bagi Marc Marquez, dimana rider Gresini Ducati itu meraih pole position-nya…

28 April 2024

Hasil Race Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Race Moto3 Spanyol 2024 — Race Moto3 Spanyol berlangsung di Sirkuit Jerez, Minggu, 28…

28 April 2024

Pembaruan Motor Sport Suzuki GSX-R600 yang Dapat Baju Baru

RiderTua.com - Meski Suzuki telah menghentikan penjualan GSX-R600 di negara dengan aturan emisi yang cukup ketat, motor sport tersebut masih…

28 April 2024