RiderTua.com – Wuling kini cukup dikenal dengan produk elektrifikasinya, tapi mereka juga memiliki mobil niaga. Yaitu Formo, yang menawarkan dua pilihan model, yaitu van Formo dan pikap bak terbuka Formo Max. Namun mulai bulan ini, Wuling menaikkan harga mobil pikapnya. Tidak hanya mereka, Mitsubishi juga melakukan hal serupa terhadap L300.
Wuling Naikkan Harga Mobil Pikap Mulai Bulan Ini
Meski cukup serius dalam menjual mobil penumpang, Wuling juga menjual mobil niaga seperti pikap Formo Max. Baru-baru ini mereka melakukan penyesuaian harga awal bulan, dengan kenaikan harga hingga Rp 3 juta. Sehingga kini Formo Max dibanderol Rp 165 juta dan Rp 173 juta.
Ternyata Mitsubishi juga menaikkan harga mobil pikapnya, yaitu L300, dari Rp 222,15 juta dan Rp 227,9 juta kini naik menjadi Rp 228,15 juta dan Rp 230,9 juta. Jika dibandingkan dengan Formo Max, L300 sudah cukup lama hadir di segmennya di Tanah Air. Walau keduanya belum dapat mengungguli dominasi dua rival lainnya, Gran Max Pick-up dan Carry.

Tetap Mendominasi
Baik Gran Max Pikap, Carry, maupun DFSK Super Cab tidak mengalami kenaikan harga, dan ketiganya masih dijual dengan harga lama. Segmen pikap sebenarnya memiliki persaingan yang cukup ketat, tapi Gran Max dan Carry yang selalu menempati posisi teratas. Sebenarnya L300 juga menjadi rival yang cukup tangguh bagi keduanya, tapi entah mengapa kini penjualannya sudah tidak sebanyak dulu.
Mobil pikap Daihatsu mampu menjadi model terlaris di segmennya sepanjang tahun lalu, mengungguli Carry. Tetap saja, keduanya mencatatkan selisih penjualan yang cukup tipis, jika dibandingkan dengan kompetitornya yang memiliki selisih cukup jauh. Tentunya ini membuktikan betapa kuatnya domiansi keduanya di segmen pikap.
Selain Formo Max dan L300, model lainnya masih dibanderol dengan harga lama. Tapi setidaknya itu cukup, agar tiap bulannya tidak selalu naik harganya.