Categories: MotoGP

Fabio Di Giannantonio : Karakterku dan Bezzecchi Cocok, Sama-sama Kalem dan Apa Adanya

RiderTua.com – Fabio Di Giannantonio harus menyerahkan tempatnya di tim Gresini Ducati kepada juara dunia 8 kali Marc Marquez. Setelah berminggu-minggu dan berbulan-bulan nasibnya tidak menentu, akhirnya Diggia bergabung dengan tim VR46 pada akhir November karena Luca Marini mengambil alih tempat Marquez di tim pabrikan Repsol Honda. Namun di tim VR46 dia justru lebih tenang sebagai sesama orang Italianya.. Ditunggu tim Spanyol muncul lebih banyak biar para pembalap Spanyol nyaman di timnya..😁

“Setahun yang lalu, semua ini sungguh tak terbayangkan. Dalam olahraga ini, segalanya terjadi dengan sangat cepat dan semuanya bergantung pada hasil di lintasan atau lebih tepatnya, hanya pada hasil,” kata pemenang GP Qatar 2023, yang masih tanpa motor pada tahun 2024 pada saat meraih kemenangan terpentingnya. Seperti diketahui, kesepakatan kemudian dicapai dengan tim milik legenda Valentino Rossi yang telah memiliki sponsor utama baru dan tim kini memiliki nama Pertamina Enduro VR46 Racing sejak 1 Januari 2024.

Fabio Di Giannantonio : Karakterku dan Bezzecchi Cocok, Sama-sama Kalem dan Apa Adanya

Fabio Di Giannantonio – VR46

Fabio Di Giannantonio memang bukan berasal dari VR46 Riders Academy, namun rasa hormatnya terhadap Valentino Rossi sangat besar. “Tentu saja saya sangat mengaguminya, dia yang terhebat sepanjang masa. Saya mendekati ‘dunia’ Valentino dan VR46 dengan penuh kehati-hatian dan kerendahan hati. Saya sangat menghargai mereka. Hubungan kami selalu sangat baik dan erat, termasuk antara saya dan Valentino. Fakta bahwa saya berada di timnya sekarang dan dia adalah bosku terasa sangat aneh, tetapi aneh dalam arti yang baik,” ujar Diggia sambil tersenyum.

Pada tahun 2024, pembalap yang menempati peringkat 12 di Kejuaraan Dunia 2023 itu ingin melanjutkan dengan tim baru dan konsisten meraih hasil seperti ketika dia melewati garis finis di Valencia. Diggia menyelesaikan balapan terakhirnya sebagai pembalap Gresini di posisi ke-2, meski kemudian tergeser ke posisi ke-4 karena pelanggaran tekanan ban.

Diggia menjelaskan, “Targetnya adalah untuk melanjutkan perkembanganku dan melanjutkan apa yang saya tinggalkan yaitu mencoba melakukan banyak duel bagus melawan para pembalap papan atas dan mendapatkan lebih banyak podium dan kemenangan.”

Di Giannantonio tidak terlalu khawatir dengan fakta bahwa, selain pindah ke GP23, tim yang dipimpin kepala kru David Munoz juga berbeda. “Pasti banyak yang harus dilakukan, kami harus saling mengenal dan penting untuk memahami cara kerja tim VR46. Tapi potensinya ada, tim luar biasa, saya berkembang. Jadi mengapa kita tidak bisa melanjutkan apa yang kita tinggalkan,” ujar pembalap berusia 25 tahun itu.

Marco Bezzecchi

Dengan Marco Bezzecchi yang menempati peringkat 3 di Kejuaraan Dunia, Diggia juga memiliki rekan setim kuat yang sangat dia kenal. Karir pembalap Italia kelahiran 1998 itu berjalan paralel dan sama-sama naik ke kelas premier pada 2022. Namun, Bez lebih cepat melakukan gebrakan. Rider asal Rimini Italia itu merayakan podium MotoGP pertamanya di TT Belanda 2022 di tahun rookie-nya dan Bez kini membukukan 3 kemenangan di kelas premier.

“Dia luar biasa, saya hanya bisa mengucapkan selamat kepadanya karena dia beradaptasi dengan motor MotoGP dengan sangat cepat. Kami telah melalui semua kelas bersama, sejak Kejuaraan Moto3 Italia pada tahun 2015 (saat itu, Bez menang melawan Diggia dalam perebutan gelar),” ujar kata Di Giannantonio.

“Jadi kami bisa berbagi banyak kenangan di dalam garasi, tapi juga kerja keras yang telah kami lakukan selama bertahun-tahun dan akan terus kami lakukan di tahun-tahun mendatang. Saya yakin kami adalah tim yang kuat dan bisa saling memotivasi. Kami masih orang yang sama, yang terkadang suka bercanda. Saya percaya, karena karakter kami kalem, jujur dan apa adanya, dan kami akan bersenang-senang bersama,” pungkas Fabio Di Giannantonio.

This post was last modified on 10 Januari 2024 08:38

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

BMW X2 Bakal Kembali Dijual di Indonesia?

RiderTua.com - BMW X-Series sudah menjadi salah satu jenis mobil yang menjadi andalannya selama ini. Beberapa model mampu mencatatkan hasil…

18 Mei 2024

BMW akan Luncurkan Mobil Baru di GIIAS 2024?

RiderTua.com - Sejauh ini BMW telah menghadirkan beberapa mobil baru di Indonesia, dengan model terbaru yaitu i5 yang dirilis bulan…

18 Mei 2024

Tesla Cybertruck Mulai Dijual di Indonesia?

RiderTua.com - Kehadiran Tesla Cybertruck sudah dinantikan oleh banyak orang di seluruh dunia. Bagaimana tidak, mobil pikap bergaya futuristik ini…

18 Mei 2024

Duel dengan Pecco : Marc Marquez Mendapatkan Kepercayaan Dirinya Kembali

RiderTua.com - Di lap terakhir GP Le Mans, Marc Marquez secara sensasional menyalip Pecco Bagnaia dan mengamankan podium ke-2. Namun…

18 Mei 2024

Motor Naked 125cc Harga Rp 54 jutaan, Honda Resmi Hadirkan CB125R

RiderTua.com - Honda Jepang baru saja merilis sebuah motor naked sangarnya yakni CB125R dengan mesin praktis. Motor yang juga hadir…

18 Mei 2024

BMW i-Series Mulai Banyak Terjual di Indonesia

RiderTua.com - BMW memang cukup sukses dalam menjual beberapa model seperti line-up SUV X-Series yang menjadi andalannya di Indonesia. Walau…

18 Mei 2024