Categories: MotoGP

Fabio Di Giannantonio Dekati Honda!

RiderTua.com – Manajer Fabio Di Giannantonio bertemu petinggi HRC di Buriram. Dalam beberapa tahun terakhir, selalu ada pembalap baru yang datang dan pergi di pit Repsol Honda untuk mendampingi juara dunia 8 kali Marc Marquez. Setelah Dani Pedrosa mundur, Jorge Lorenzo masuk pada tahun 2019. Namun ‘the dream team’ yang seharusnya berisi Marquez dan juara dunia tiga kali itu berubah menjadi mimpi buruk. Pembalap asal Mallorca Spanyol itu hengkang sebelum tahun keduanya dan kemudian bekerja sebagai test rider Yamaha pada tahun 2020.

Tahun 2020, Alex Marquez mendapat tempat yang diidam-idamkan yang sebenarnya tidak diperuntukkan bagi rookie MotoGP. Namun adik Marc Marquez itu dicoret pada tahun 2021 sebelum awal musim dan digantikan oleh Pol Espargaro yang juga pergi meninggalkan Honda dengan frustrasi setelah 2 tahun dan hanya dua kali naik podium. Joan Mir menggantikannya pada tahun 2023, sebagai peringkat 22 di klasemen saat ini, sejauh ini Juara dunia 2020 (dengan Suzuki) itu belum benar-benar mencapai terobosan di HRC.

Manajer Fabio Di Giannantonio Bertemu Petinggi HRC di Buriram

Sekarang HRC (Honda Racing Corporation) kehilangan Alex Rins yang memutuskan pindah ke tim pabrikan Yamaha (walaupun terikat kontrak untuk tahun 2024) dan ujung tombak mereka Marc Marquez yang menyeberang ke tim satelit Gresini Ducati (juga masih terikat kontrak hingga akhir 2024). Baby Alien meninggalkan gaji tahunan yang dikabarkan mencapai 18 hingga 20 juta euro (Rp 302-336 miliar) dan lebih memilih menunggangi Desmosedici GP23 bekas secara gratis.

Itu sebabnya ada kekurangan pembalap di skuad MotoGP oleh HRC. Sementara itu pembalap pabrikan Superbike Iker Lecuona gagal mencetak poin dalam lima balapan yang dikutinya pada tahun 2023 dan oleh karena itu LCR atau Repsol tidak dipertimbangkannya.

Fabio Di Giannantonio

Untuk pengganti Rins, pilihan jatuh pada Johann Zarco yang kini sudah berusia 33 tahun, meskipun sebenarnya tim milik Lucio Cecchinello itu seharusnya melatih talenta-talenta muda yang menjanjikan.

Zarco hanya ditawari kontrak 1 tahun di Ducati dan seharusnya terdegradasi ke Kejuaraan Dunia Superbike pada tahun 2025. Itu sebabnya pembalap asal Prancis itu menerima kesepakatan dengan HRC dan akan memulai petualangan dengan Honda RC213V tahun depan.

Kemudian Manajer HRC memilih setiap kandidat yang bisa di’rayu’, tetapi mereka semua memiliki kontrak yang solid mulai dari Miguel Oliveira, Maverick Vinales, Aleix Espargaro hingga pemimpin kalsemen Moto2 Pedro Acosta.

Sebelum GP Mandalika, CEO Aprilia Racing Massimo Rivola dan pemilik tim RNF Aprilia Razlan Razali menegaskan, “Oliveira akan tetap membalap untuk Aprilia pada tahun 2024.”

Bahkan Vinales dan Aleix Espargaro tidak melakukan negosiasi serius dengan HRC.

Sedangkan Miguel Oliveira (pemenang lima kali balapan MotoGP bersama KTM) mengungkapkan keyakinannya bisa keluar dari kesepakatan Aprilia. Terdengar rumor bahwa dia menuntut kontrak 3 tahun dengan Honda (karena menurutnya RC213V tidak akan kompetitif dalam semalam), namun Honda hanya menawarkan kontrak 1 tahun untuk pembalap asal Portugal itu.

Itu sebabnya, kini semakin banyak tanda-tanda bahwa Fabio Di Giannantonio (finis ke-4 di Mandalika dan finis ke-3 di Phillip Island) akan menggantikan Marc Marquez musim depan dan pindah dari Gresini ke Repsol Honda.

Manajernya Tiago Tavano (mantan pemain sepak bola) tak lagi merahasiakan soal negosiasi tersebut. Sekarang dia datang secara khusus ke GP Thailand di Buriram untuk memperdalam diskusi dengan manajemen puncak HRC dan mungkin membawa akhir yang bahagia bagi pembalap asal Roma berusia 25 tahun itu.

“Diggia layak untuk bisa bertahan di Kejuaraan Dunia MotoGP,” tegas General Manager Ducati-Corse Gigi Dall’Igna usai GP Australia.

This post was last modified on 25 Oktober 2023 23:56

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

MG Motor Kembali Tampilkan Maxus 9 Walau Belum Dijual

RiderTua.com - MG Motor telah menghadirkan tiga mobil ramah lingkungan di Indonesia, terdiri dari dua model BEV dan satu model…

3 Mei 2024

Wuling Cloud EV Jadi Lawan Baru Bagi BYD Dolphin

RiderTua.com - Wuling baru saja mengumumkan pemesanan Cloud EV, termasuk estimasi harga dan pengiriman unitnya ke konsumen. Mobil listrik ini…

3 Mei 2024

Seres E1 Masih Bisa Terjual Ratusan Unit Tiap Bulannya

RiderTua.com - Seres E1 baru dijual selama lebih dari setahun di Indonesia, dan menjadi mobil ramah lingkungan pertama dari DFSK.…

3 Mei 2024

Valentino Rossi : Jika Terlihat Lemah di Depan Marc Marquez, Dia Cenderung ‘Melahap’ Kita!

RiderTua.com - Valentino Rossi yang hadir di paddock melihat dengan mata kepala sendiri ketika Marc Marquez vs Pecco Bagnaia duel…

3 Mei 2024

Skutik Baru Yamaha Fluo 125 Buatan Indonesia ini Harganya Bikin Kaget

RiderTua.com - Memang ini merupakan Yamaha FreeGo yang lama, tapi skutik buatan Indonesia ini diekspor ke Brasil dengan nama Yamaha…

3 Mei 2024

Peugeot Hentikan Penjualan Mobilnya di Indonesia?

RiderTua.com - Peugeot telah hadir di Indonesia selama lebih dari tiga tahun, walau mereka baru menjual tiga model. Ketiganya terdiri…

3 Mei 2024