Home MotoGP Jika Marc Marquez Hengkang, Zarco akan Menggantikannya di Repsol-Honda

    Jika Marc Marquez Hengkang, Zarco akan Menggantikannya di Repsol-Honda

    Zarco
    Zarco

    RiderTua.com – Jika Marc Marquez memutuskan untuk mengakhiri kontraknya dengan Honda pada tahun 2024, dua tim Honda MotoGP akan menghadapi kekurangan pembalap. Namun, pabrikan asal Jepang itu sudah memikirkan solusi daruratnya. Johann Zarco yang saat ini berada di peringkat 5 dalam klasemen akan membalap di tim Repsol Honda bersama Joan Mir, bukan tim LCR Honda milik Lucio Cecchinello seperti yang direncanakan sebelumnya.

    Sedangkan di LCR-Honda, Iker Lecuona akan menjadi rekan setim Takaaki Nakagami. Seperti yang sudah diketahui, pembalap berusia 22 tahun itu sudah beraksi di Jerez tahun ini untuk menggantikan Marc Marquez di Repsol dan kemudian menggantikan Alex Rins di LCR (pindah ke Yamaha setelah 2023 meskipun ada kontrak untuk 2024) di Assen, Silverstone dan Spielberg, dimana dia tidak mencetak satu poin pun.

    Jika Marc Marquez Hengkang, Zarco akan Menggantikannya di Repsol-Honda

    Johann Zarco Marc Marquez
    Johann Zarco Marc Marquez

    Seperti Xavi Vierge, Lecuona kini telah menandatangani kontrak baru dengan HRC untuk Kejuaraan Dunia Superbike. Namun ada klausul di dalamnya yang menyebutkan bahwa rider asal Spanyol itu bisa dipindahkan ke MotoGP jika diperlukan.

    Michael Ruben Rinaldi yang digantikan oleh pemimpin klasemen Supersport Nicolo Bulega di tim Aruba-Ducati setelah tahun 2023, sedang menunggu tempat di Honda SBK. Karena dia hanya berada di peringkat 7 di klasemen, kini sedang menunggu lowongan di Honda.

    Untuk sementara, Rinaldi belum tahu apakah dia bisa mengambil alih posisi Lecuona di Superbike. Pasalnya Marc Marquez belum akan mengumumkan atau memutuskan ke mana dia akan membalap pada tahun 2024 hingga akhir September nanti.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini