Categories: MotoGP

Marc Marquez : Tujuanku Berada di Slipstream Vinales Hingga Finis

RiderTua.com – Setelah finis di posisi ke-7 di GP San Marino, Marc Marquez berada dalam suasana hati yang sangat baik karena itu adalah hasil race hari Minggu terbaiknya di MotoGP musim 2023. Seperti yang selalu ditekankan oleh bos balap tim Repsol Honda Alberto Puig, bahwa Marquez harus start dengan baik dan tidak terlalu memaksakan diri dalam balapan.

Apakah strategi ini terbukti berhasil? “Ya, tapi dalam 10 lap terakhir ban belakang soft tentu saja mengalami kerusakan lebih parah dibandingkan ban medium yang digunakan semua tim rival di belakang. Sejujurnya, menurutku saya menjalankan balapan dengan sempurna. Tetap saja, kami kalah 13 detik dari pembalap teratas. Kami memaksimalkannya dan saya menyerang ketika diperlukan. Saya menderita, tapi saya mampu mempertahankan diri dengan cukup baik di beberapa lap terakhir ketika sekelompok besar pembalap berada di belakangku,” jawab pembalap berjuluk Baby Alien itu.

Marc Marquez : Tujuanku Berada di Slipstream Vinales Hingga Finis

“Tetapi kami harus mencari tahu, mengapa kami harus menggunakan opsi soft di bagian belakang dan kami tidak bisa menggunakan ban belakang medium. Jadi kami kehilangan banyak performa, terutama saat masuk tikungan. Dan jika berbelok perlahan, kita juga akan kalah saat keluar tikungan. Ya, pabrikan lain super cepat dengan ban belakang medium, tapi kami tidak bisa mengatasinya,” imbuh Marc Marquez.

Hasil Race MotoGP San Marino 2023

Ujung tombak Honda itu melanjutkan, “Saya harus memilih ban belakang soft di Austria dan Catalunya. Dengan ban soft kita harus membuat berat tubuh agar tetap memiliki traksi hingga di akhir balapan. Itu membutuhkan banyak energi. Hari ini secara fisik saya juga menderita, karena motor memberikan tuntutan fisik yang sangat tinggi kepadaku ketika saya harus melakukan semua manuver tersebut. Itu sebabnya saya merasakan ‘arm pump’ di kedua lengan hari ini. Tapi itu bukan satu-satunya penderitaanku.”

Stefan Bradl memberikan penjelasan mengenai kompon ban belakang soft Honda. “Kami tidak memiliki traksi yang cukup. Itu sebabnya kami membutuhkan kompon soft,” ujar tes rider asal Jerman itu.

Hasil race tadi malam pembalap Honda itu finish di P-7, sementara targetnya adalah berada di belakang Vinales (P-5) dengan sedikit bantuan ‘towing’nya. Marc Marquez mengatakan, “Saya menghabiskan banyak energi untuk mengejar (Maverick) Vinales. Karena tujuan saya adalah mendekatinya dan kemudian tetap berada di slipstream dan menemaninya sampai akhir. Tetapi ketika saya berada di belakangnya, saya sudah drop. Itu sebabnya Oliveira pun menyalipku dan mustahil bagiku untuk mengikutinya.”

“Saya bersemangat untuk melihat, apakah hal seperti ini akan terus berlanjut pada balapan berikutnya. Kami hanya perlu performa yang lebih baik. Bagaimana saya membukukan catatan waktu yang lebih baik, tidak menjadi masalah bagi saya. Tidak penting, apakah saya harus late braking dan keluar dari tikungan lebih lambat atau apakah saya harus mengerem lebih awal dan kemudian berakselerasi lebih awal. Saya hanya ingin menjadi lebih cepat,” pungkas rider berusia 30 tahun itu.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Subaru Catat Kenaikan Penjualan Mobilnya di Q1 2024

RiderTua.com - Meskipun Subaru kembali hadir di Indonesia, mereka telah menghadirkan sejumlah mobil disini. Dari SUV sampai mobil sport, semuanya…

17 Mei 2024

Mobil LCGC Daihatsu Tetap Memimpin Penjualan Bulan Lalu

RiderTua.com - Daihatsu dan beberapa merek mobil lainnya di Indonesia mengalami penurunan penjualan yang cukup signifikan pada April lalu. Beberapa…

17 Mei 2024

Mitsubishi Yakin Target Penjualan Mobil Tahun Ini Bisa Tercapai

RiderTua.com - Mitsubishi mengalami penurunan penjualan mobil yang cukup drastis di Indonesia pada bulan lalu. Tidak hanya mereka saja, banyak…

17 Mei 2024

Kawasaki Meguro K3 : Model Klasiknya Masih Dipertahankan, Harga Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Sejak tahun 1960-an, Kawasaki dan Meguro sudah lama menjalin kerja sama yang sampai sekarang pun juga masih merilis…

17 Mei 2024

Honda, Yamaha dan Aprilia Melakoni Tes di Mugello

RiderTua.com - Sesuai aturan konsesi yang baru, sebagai pabrikan yang menempati peringkat D Honda dan Yamaha memiliki kebebasan untuk melakukan…

17 Mei 2024

Subaru dan Kehadiran Merek Mobil Baru di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil Subaru di Indonesia masih berjalan dengan bagus di tengah penurunan kondisi pasarnya pada April lalu. Sejauh…

17 Mei 2024