Home MotoGP Resmi! Alvaro Bautista Tampil Sebagai Wild card di GP Sepang

    Resmi! Alvaro Bautista Tampil Sebagai Wild card di GP Sepang

    Alvaro Bautista MotoGP
    Alvaro Bautista MotoGP

    RiderTua.com – Pada Juni lalu, Alvaro Bautista mendapat hadiah sebagai bentuk apresiasi Ducati atas prestasinya merebut gelar dunia Superbike 2022. Rider dari tim Aruba.it itu diijinkan menunggangi Desmosedici selama 2 hari di Misano. Hasilnya bikin tercengang, para petinggi pabrikan asal Borgo Panigale terkagum-kagum dengan catatan waktu lapnya yang kuat, padahal dia mengaku tidak memaksakan diri saat itu.

    Dan pada hari Kamis (10/8/23) Ducati mengkonfirmasi entri wildcard untuk pembalap berusia 38 tahun itu di GP Malaysia di Sepang pada 10-12 November mendatang.

    Resmi! Alvaro Bautista Tampil Sebagai Wild card di GP Sepang

    Alvaro Bautista berhasil memenangkan 18 balapan Superbike musim ini (pemegang rekor) dan memimpin klasemen dengan unggul 74 poin atas Toprak Razgatlioglu (Yamaha).

    Sebagai informasi, Kejuaraan Dunia Superbike terakhir akan digelar di Jerez pada bulan Oktober. Dan Bautista tidak ingin tampil sebagai ‘tamu’ sebelum balapan Superbike berakhir. Itulah alasan dia akan tampil di Sepang pada 10-12 November, karena dua balapan MotoGP terakhir digelar di Doha dan Valencia dimana dua trek ini bukanlah favoritnya.

    Rider Spanyol itu menjelaskan, “Saya senang bisa membalap di MotoGP sebagai wildcard di Sepang, di trek yang saya suka dan senang bisa kembali karena tidak ada dalam kalender Superbike. Selama tes dengan Ducati Desmosedici saya memiliki feeling yang baik dan itu menyenangkan. Saya ingin berterima kasih dengan tulus kepada Ducati dan Aruba karena tanpa mereka tidak mungkin mendapatkan kesempatan ini.”

    Alvaro Bautista
    Alvaro Bautista

    “Pada saat yang sama saya ingin mengatakan bahwa bagiku balapan MotoGP ini adalah bonus dan bukan prioritas. Itu sebabnya kami harus tetap fokus pada Kejuaraan Dunia Superbike, yang merupakan satu-satunya hal yang penting sekarang. Itu akan sangat menuntut, dengan banyak balapan dalam waktu singkat,”  imbuh suami Grace Barroso itu.

    Sebagai informasi, Bautista meraih Juara Dunia 125cc pada 2006. Dia pernah membalap untuk Suzuki, Honda, dan Ducati di MotoGP mulai dari 2010 hingga 2018. Dia naik podium tiga kali di kelas utama (bersama Honda), tetapi dia tidak pernah bisa menang di MotoGP. Hasil terbaik pribadinya di kelas utama yakni berada di peringkat 5 secara keseluruhan di musim 2012.

    Bautista telah berkompetisi di Kejuaraan Dunia Superbike sejak 2019, di mana dia berhasil meraih 79 podium dan 50 kemenangan. Pada 2019 dia menjadi runner-up dan pada 2022 dia meraih gelar dunia.

    BTW, di Misano (8-10 September), test rider Ducati Michele Pirro akan menggunakan atribut Aruba.it Racing ke grid MotoGP sebelumnya.

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini